Berita Regional
Daftar Kekayaan Lukas Enembe, Hartanya Naik Rp 12 Miliar Hanya Dalam 2 Tahun
Lukas Enembe memiliki total kekayaan mencapai Rp 33,7 miliar naik dari sebelumnya Rp 21,1 miliar pada dua tahun yang lalu.
TRIBUNJATENG.COM - Gubernur Papua Lukas Enembe ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di sebuah restoran di Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua, sekitar pukul 11.00 WIT.
Setelah itu, Lukas Enembe dibawa ke Mako Brimob Kotaraja.
Namun Lukas Enembe tidak terlalu lama berada di Brimob karena setelah itu ia dibawa ke Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, dan diterbangkan ke Jakarta.
Baca juga: Lukas Enembe Ditangkap KPK, Pendukung Serang Polisi Pakai Batu dan Panah
Diketahui, Lukas Enembe merupakan tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi senilai Rp 1 miliar terkait proyek yang bersumber dari APBD Papua.
Lukas Enembe memiliki total kekayaan mencapai Rp 33.784.396.870 menurut situs situs elhkpn.kpk.go.id.
Dilansir Tribunnews.com, Lukas Enembe sudah lima kali melaporkan harta kekayaannya.
Pertama, saat ia menjabat sebagai Gubernur Papua periode pertama dan yang terakhir pada 31 Maret 2022.
Dibanding pada laporan per 30 April 2020, Lukas Enembe melaporkan hartanya sebesar Rp 21.190.182.290.
Artinya, ada kenaikan harta milik Lukas Enembe sekira Rp 12 miliar dalam kurun waktu dua tahun.
Pada laporan harta kekayaan terbarunya, Lukas Enembe memiliki enam bidang tanah dan bangunan dengan nilai Rp 13.604.441.000.
Ke-enam tanah milik Lukas Enembe seluruhnya berada di Jayapura.
Lukas Enembe masih memiliki empat unit mobil dengan nilai Rp 932.489.600.
Aset lain yang dimiliki Lukas Enembe adalah surat berharga sebesar Rp 1.262.252.563 serta kas dan setara kas Rp 17.985.213.707.
Ia tidak memiliki utang sama sekali sehingga nilai aset yang dipunyainya tidak berkurang.
Baca juga: Seorang Warga Kena Peluru Nyasar di Papua Saat Polisi dan Pendukung Lukas Enembe Saling Serang
Pengakuan ART yang Bunuh Ibu Anggota DPR, Sakit Hati 2 Bulan Bekerja, Sempat Melarikan Diri |
![]() |
---|
Chat Janggal Siswa SMP di Makassar Sebelum Ditemukan Tewas ke Ibunya: Itu Bukan Kalimat Anak Saya |
![]() |
---|
Sempat Pamit ke Guru, Ini Fakta Anak Pejabat Kemenhub Tewas di Sekolah, Keluarga Cium Kejanggalan |
![]() |
---|
Celetukan Istri di Meja Makan Bikin Suami Marah dan Lakukan KDRT, Keduanya Kini Jadi Tersangka |
![]() |
---|
Mahasiswa Kedokteran Mendadak Menghilang Misterius Selama 2 Minggu, Keluarga Lapor Polisi |
![]() |
---|