Berita Kudus

Amankan Stok Darah Selama Ramadan, PMI Kudus Jemput Bola Seusai Salat Tarawih

Donor darah dilakukan demi mencukupi kebutuhan beberapa rumah sakit, dengan rata-rata jumlah permintaan mencapai 50 kantong per hari di Kudus.

Penulis: Saiful Ma'sum | Editor: deni setiawan
PMI KABUPATEN KUDUS
UDD PMI Kabupaten Kudus menggelar pengambilan darah dalam rangka mencukupi kebutuhan darah di Kota Kretek, baru-baru ini. 

TRIBUNJATENG.COM, KUDUS - PMI Kabupaten Kudus memastikan stok darah aman selama Ramadan

Pada Jumat (24/3/2023), PMI masih memiliki 839 kantong darah.

Meliputi golongan darah A sebanyak 235 kantong, B ada 225 kantong, AB sebanyak 96 kantong, dan O ada 283 kantong.

Kepala Unit Donor Darah PMI Kabupaten Kudus, Arief Adi Saputro mengatakan, jumlah ini memastikan bahwa stok darah masih aman dalam satu pekan pertama Ramadan.

Baca juga: Langgar Bubrah Kudus Bukti Sejarah Era Peranjakan Hindu-Buddha ke Islam

Baca juga: Kondisi Alun-alun Kudus Pasca Pasar Malam Dandangan, 80 Persen Rumput Rusak dan Berbau Anyir

Kata dia, stok darah biasanya akan mengalami penurunan mulai pekan kedua Ramadan.

Namun, petugas akan terus mencari para pendonor di tempat-tempat keramaian selepas pelaksanaan salat tarawih. 

Arief menjelaskan, PMI dalam menyediakan stok darah sudah dilakukan jauh-jauh hari sebelum Ramadan.

Dalam rangka memastikan kebutuhan darah di setiap rumah sakit tercukupi. 

"Untuk stok darah di pekan pertama Ramadan dipastikan masih aman."

"Karena sebelumnya kami sudah mencari stok jauh-jauh hari," terangnya kepada Tribunjateng.com, Minggu (26/3/2023).

Baca juga: Jims Honey Buka Gerai di Kudus, Ada Diskon Besar-besaran 70 Persen Sampai April

Baca juga: DPRD Kudus Desak Bupati Bentuk Tim Satgas Penanganan Jalan Rusak, Ditarget Rampung Sebelum Lebaran

Pihaknya juga mencari pendonor lain dengan menggandeng pihak gereja di Kota Kretek.

Selain itu juga bekerja sama dengan berbagai perusahaan untuk mencari para pendonor darah sebanyak mungkin.

Hal ini dalam rangka mencukupi kebutuhan darah dari beberapa rumah sakit, dengan rata-rata jumlah permintaan mencapai 50 kantong per hari.

"Untuk permintaan akhir-akhir ini ramai."

"Kami juga berkomunikasi dengan Unit Donor Darah (UDD) PMI dari daerah lain jika stok darah di Kudus menipis."

"Atau juga bisa menggunakan donor pengganti dari keluarga pasien," tuturnya. (*)

Baca juga: Pengecoran Jalur Pantura Warureja Tegal Masih Dilakukan, Target Rampung 20 Hari Sebelum Lebaran

Baca juga: KAMU Pasti Bisa Membuatnya, Resep Ayam Bakar Lebanon Menu Lezat Buat Berbuka Puasa

Baca juga: Tiket Mudik Lebaran Masih Tersedia Banyak, Baru Terjual 38 Persen di PT KAI Daop IV Semarang

Baca juga: Inilah Sosok Bripka Handoko Polisi Berhati Mulia Buka Sel Tahanan Agar Ayah Bisa Memeluk Balitanya

Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved