Berita Pekalongan

Jelang Lebaran, PDAM Kajen Tingkatkan Pengawasan DistribusI Air

PDAM Kajen Kabupaten Pekalongan, terus meningkatkan efektifitas pengawasan distribusi air bersih.

Penulis: Desta Leila Kartika | Editor: m nur huda
Tribun Jateng/Indra Dwi Purnomo
Direktur PDAM Tirta Kajen Nur Wachid 

TRIBUNJATENG.COM, PEKALONGAN - Sebagai upaya memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Kajen (PDAM) Kabupaten Pekalongan, terus meningkatkan efektifitas pengawasan distribusi air bersih.

Salah satunya, yakni menjelang lebaran tahun ini akan meningkatkan efektifitas pengawasan distribusI bersih mulai dari hulu sampai hilir hingga ke rumah pelanggan.

"Kebutuhan air bersih, menjelang lebaran sangat banyak. Sehingga, distribusinya harus lancar supaya masyarakat tetap bisa menikmati pelayanan kami dengan baik," kata Direktur PDAM Kabupaten Pekalongan Nur Wachid, Sabtu (1/4/2023).

Menurutnya, kebutuhan air bersih saat lebaran lebih cukup besar, maka para pelanggan PDAM diimbau selalu bijak menggunakan air.


"Jika memang sudah tidak diperlukan, kran atau sumber air di rumah tangga agar dimatikan sehingga tidak terbuang sia-sia."


"Kalau bisa, mereka punya tandon atau tempat khusus untuk menampung air. Sehingga, ketika ada kondisi darurat, seperti distribusi air tidak lancar, bisa mengambilnya dari tandon," ujarnya.


Nur Wachid mengungkapkan, selama bulan ramadan waktu pelayanan di Perumda Tirta Kajen mengalami perubahan yakni dimulai pukul 08.00 WIB - 15.00 WIB. 


Oleh karena itu, para pelanggan yang terbiasa mengurus di kantor pusat, maupun gerai PDAM bisa menyesuaikan waktunya secara maksimal.


"Dengan adanya informasi ini, kami berharap para pelanggan bisa datang tepat waktu atau tidak terlalu lama menunggu antrean saat mengurus keperluannya,’’ ujarnya.


Kemudian, saat libur lebaran nanti,h pelayanan di kantor pusat maupun gerai PDAM Kabupaten Pekalongan libur.


Meski demikian, para pelanggan tidak perlu risau, karena bisa melakukannya secar online.


"Para pelanggan bisa memanfaatkan sejumlah fasilitas online PDAM untuk mengurus keperluannya, mulai pembayaran, informasi, dan lainnya."


"Sejumlah fasilitas online ini, juga bisa membuat nasabah PDAM Tirta Kajen menjadi tertib administrasi. Tak perlu datang ke loket maupun gerai untuk membayar kewajibannya setiap bulan," imbuhnya. (Dro)

Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved