Berita Karanganyar
Polres Karanganyar Sterilisasi Gereja Jelang Paskah
Sat Samapta Polres Karanganyar melakukan sterilisasi gereja menjelang pelaksanaan paskah, Kamis (6/4/2023) sore.
Penulis: Agus Iswadi | Editor: rival al manaf
TRIBUNJATENG.COM, KARANGANYAR - Sat Samapta Polres Karanganyar melakukan sterilisasi gereja menjelang pelaksanaan paskah, Kamis (6/4/2023) sore.
Pantauan di lokasi, terlihat anggota dilengkapi metal detector dan mirror detector menyisir tiap sudut Gereja Paroki Santo Pius X Karanganyar. Bahkan anjing K-9 juga dikerahkan menyisir seluruh bagian gereja.
Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy menyampaikan, pengamanan akan dilakukan dalam serangkaian pelaksanaan paskah mulai dari kamis putih, jumat agung hingga paskah. Pihak kepolisian berkomitmen memberikan pelayanan kepada masyarakat supaya ibadah dapat berjalan nyaman dan aman.
"Di Karanganyar ada 170-an gereja tapi tidak semua melaksanakan ibadah malam ini. Tapi tetap melakukan kegiatan. Pengamanan akan tetap dilakukan polres serta polsek," katanya kepada Tribunjateng.com.
Sebanyak 170 personel Polres Karanganyar akan dikerahkan untuk pengamanan selama serangkaian pelaksanaan paskah dibantu anggota polsek.
Pastur Gereja Paroki Santo Pius X, Robertus Triwidodo PR mengatakan, rata-rata ada 2.000 hingga 3.000 orang yang mengikuti ibadah tiap sesi serangkaian perayaan paskah. Momen perayaan paskah kali ini, dia mengajak jemaat untuk menghadirkan kedamaian bagi sesama serta alam.
"Sesuai dengan pesan kali ini tinggal dalam kristus, hadirkan damai bagi sesama dan alam ciptaan," ungkapnya. (Ais).
9.000 Ayam Mati Terpanggang dalam Kebakaran Kandang di Karanganyar, Kerugian Capai Rp1 Miliar |
![]() |
---|
Viral Sopir Truk Dipalak, Pelaku Mengaku Setor ke Dishub Karanganyar |
![]() |
---|
Mbah Mashudi Senang Dapat Pengobatan Gratis di Karanganyar, Harap Sering Dilakukan |
![]() |
---|
"Panik Korban Gerak saat Tidur" Pengakuan Pelaku Pembunuhan Pensiunan Guru di Karanganyar |
![]() |
---|
Rumah dan Mobil Ludes Terbakar di Jumapolo Karanganyar, Giyatno Rugi Rp250 Juta |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.