Pemilu 2024
Total Jadi 663 Bacaleg, Tiga Parpol di Blora Tambah Bacalegnya di KPU Blora, Berikut Parpolnya
Tiga partai politik (parpol) di Blora menambah bakal calon legislatif (bacaleg) nya di KPU Kabupaten Blora untuk Pemilu 2024 mendatang.
Penulis: ahmad mustakim | Editor: Catur waskito Edy
TRIBUNJATENG.COM, BLORA – Tiga partai politik (parpol) di Blora menambah bakal calon legislatif (bacaleg) nya di KPU Kabupaten Blora untuk Pemilu 2024 mendatang.
Partai tersebut yaitu Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Partai Gelora), dan Partai Hati Nurani Rakyat (Partai Hanura).
Pengajuan itu diterima KPU Kabupaten Blora setelah munculnya tiga surat dari KPU RI.
Masing-masing surat tersebut menyebutkan bahwa parpol yang dicantumkan dalam surat dapat mengajukan kembali bakal calon Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota akibat kendala silon ataupun kendala lainnya dengan batasan waktu tertentu.
Berdasarkan data yang diterima wartawan, surat pertama kali muncul dengan nomor 496/PL.01.4-SD/05/2023 berlaku untuk Partai Gelora dan PPP.
Kedua surat itu menjelaskan bahwa pembukaan silon untuk partai tercantum dapat berlangsung hingga 5x24 jam.
Surat serupa juga diterbitkan KPU RI untuk PKB, Partai Hanura, Partai Demokrat, serta PSI.
Surat bernomor 505/PL.01.4-SD/05/2023 tertanggal 20 Mei itu menjelaskan bahwa KPU masih dapat menerima kembali pengajuan bakal caleg dari partai tercantum, paling lama pada tanggal (21/5/2023) pukul 23.59 WIB.
Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Kabupaten Blora Ahmad Solikin mengungkapkan, ada 3 parpol yang mengajukan pendaftaran calon Anggota DPRD Blora menambah jumlah bakal caleg di Blora menjadi 663 orang.
"Sampai saat ini yang sudah mendaftar ada 663 dari 16 parpol. Awal ada 623, kemudian ada parpol yang melakukan penambahan dan ada surat dari KPU RI untuk memperpanjang itu," ucap Ahmad Solikin kepada tribunmuria.com usai sosialisasi dapil dan alokasi kursi DPR RI, DPRD Provinsi Jateng, DPRD Blora Pada Pemilu 2024, Rabu (24/5/2023).
PKN yang sebelumnya mendaftarkan 34 orang bakal caleg, saat ini telah memenuhi kuota pendaftaran yang ada. Lalu Partai Gelora menambah total 17 orang yang ditugaskan merebut kursi untuk masing-masing dapil di Blora.
Sedangkan Partai Hanura turut menambah 12 bakal caleg menjadi 37 orang.
"Hanura akhirnya ikut mendaftarkan tambahan anggota. Awalnya 25 Bacalef, nambah 12. Totalnya jadi 37 orang," terangnya.
Diaktakannya, hari ini adalah tahapan KPU adalah verifikasi administrasi berkas persyaratan bacaleg.
Terkendala Silon, 4 Parpol Ini Ajukan Ulang Bacaleg Pemilu 2024 di KPU Cilacap |
![]() |
---|
PDIP Jateng Klaim Punya 15 Ribu Kader Milenial, Agustina: Rekrutmen Sudah Dilakukan 7 Tahun Lalu |
![]() |
---|
Berikan Tanjak ke Ganjar, Sultan Mahmud Badaruddin IV: Semoga Jadi Pemimpin Masa Depan yang Hebat |
![]() |
---|
Ganjar ke Ribuan Kader PDIP Sumsel: Jangan Tengok ke Belakang, Saatnya Bangkit dan Berjuang |
![]() |
---|
Konsolidasi PDIP Sumsel, Ganjar Kenang Sosok Taufik Kiemas |
![]() |
---|