Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Ekonomi Bisnis

Haka Ganti Nama Jadi Up Peak Hotel Simpang Lima Semarang, Ini Perubahannya

Rebranding oleh PT HK Realtindo terhadap Haka Hotel Semarang ini membawa perubahan dalam pelayanan hingga eksterior hotel yang lebih menawan.

Penulis: Eka Yulianti Fajlin | Editor: deni setiawan
TRIBUN JATENG/EKA YULIANTI FAJLIN
Tamu Up Peak Hotel Simpang Lima Semarang sedang menikmati santap siang di Resto Up Petite, Senin (26/6/2023). 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Haka Hotel Semarang yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani kini berubah nama menjadi Up Peak Hotel Simpang Lima Semarang

Rebranding oleh PT HK Realtindo yang merupakan anak perusahaan Hutama Karya Persero ini membawa perubahan yang lebih baik dalam pelayanan hingga eksterior hotel yang lebih menawan. 

General Manager Up Peak Hotel Simpang Lima Semarang, Lia Retno mengatakan, aspek dalam rebranding adalah perubahan nama dan identiras hotel.

Nama baru ini dirancang untuk mencerminkan visi dan misi baru hotel serta memberikan kesan yang kuat. 

Baca juga: Pemkot Semarang Kebut Pemasangan Sheet Pile Tambaklorok Untuk Kendalikan Rob dan Banjir

"Up Peak menjadi nama yang unik karena memiliki dua makna."

"Dalam bahasa Inggris, Up berarti atas, sedangkan Peak berarti puncak."

"Sedangkan, pelafalan kata tersebut Apik yang dalam bahasa Jawa berarti bagus," terang Lia kepada Tribunjateng.com, Senin (26/6/2023). 

Selain perubahan nama, lanjut dia, Up Peak Hotel juga tampil dengan eksterior yang lebih fresh.

Haka yang dulu identik dengan warna merah, kini dengan nama baru sudah berubah total.

"Dari sisi warna dulu identik merah sekarang mengubah warna putih, abu-abu, coklat, biru, dan kehitaman."

"Kami mengikuti pattern warna yang ditentukan manajemen," terangnya. 

Menurutnya, konsep Up Peak Hotel Semarang kini sangat berbeda.

Baca juga: Tingkatkan Skill Pelayanan, The Azana Hotel Airport Semarang Gelar Kompetisi Menata Meja Makan

Pihaknya membidik para kaum muda sebagai segmen pasar.

Resto UP Petite menyediakan berbagai menu yang terjangkau mulai Rp 35 ribu.

Hotel ini juga bisa menjadi working space dengan berbagai sarana prasarana. 

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved