Berita Karanganyar
Ini 6 Pendaftar yang Lolos Seleksi Terbuka 2 Jabatan Kepala Dinas di Karanganyar
Secara keseluruhan ada 12 pendaftar dalam seleksi pengisian terbuka untuk dua jabatan kepala dinas, namun ada 1 yang dinyatakan tidak lolos.
Penulis: Agus Iswadi | Editor: deni setiawan
TRIBUNJATENG.COM, KARANGANYAR - 6 pejabat lolos dalam seleksi terbuka pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama atau kepada dinas di Lingkungan Pemkab Karanganyar.
Seperti diketahui, pansel membuka pendaftaran seleksi terbuka pengisian jabatan dua kepala dinas yakni Kepala BKPSDM dan Kepala DLH Kabupaten Karanganyar.
Seleksi terbuka dilakukan guna mengisi kekosongan jabatan dikarenakan purna tugas dan mutasi.
Berdasarkan informasi, formasi Kepala BKPSDM yang lolos masing-masing Kabag Kesra Setda Kabupaten Karanganyar Ali Qodri.
Baca juga: Kronologi Bocah Karanganyar Tewas Usai Motor Ibunya Ditabrak Truk, Jatuh ke Kanan dan Luka di Kepala
Baca juga: Jajaran Polres Karanganyar Tanam 500 Bibit Kopi di Lereng Lawu
Lalu Kabid Ketentraman Ketertiban Umum dan Perlindungan Masyarakat Satpol PP Kabupaten Karanganyar Beti Endar Kusumawati, dan Kabag Pemerintahan Setda Kabupaten Karanganyar Nur Aini Farida.
Sedangkan formasi kepala DLH masing-masing adalah Kabid Penelitian Pengembangan dan Perencanaan Baperlitbang Kabupaten Karanganyar Nining Indrastuti, Sekretaris DPUPR Kabupaten Karanganyar Sunarno, dan Camat Jenawi Soenarto.
Plt Kepala BKPSDM Kabupaten Karanganyar, Isnan Nur Aziz menyampaikan, secara keseluruhan ada 12 pendaftar dalam seleksi pengisian terbuka untuk dua jabatan kepala dinas.
Setelah melalui tahapan seleksi administrasi, ada 1 peserta yang tidak lolos dan 11 peserta dinyatakan lolos.
Dia menuturkan, 11 peserta tersebut selanjutnya mengikuti uji kompetensi melalui penggalian potensi, uji gagasan atau makalah, dan seleksi wawancara.
"Berdasarkan hasil penilaian akhir dari seluruh tahapan diperoleh 3 peserta dengan nilai terbaik pada masing-masing formasi," katanya kepada Tribunjateng.com, Rabu (23/8/2023).
Peserta yang memperoleh nilai terbaik dan lolos tersebut selanjutnya direkomendasikan kepada Bupati Karanganyar, Juliyatmono selaku pejabat pembina kepegawaian (PPK) untuk dapat diangkat sebagai calon pejabat pimpinan tinggi pratama di Lingkungan Pemkab Karanganyar.
Dia menuturkan, sesuai jadwal pelantikan pejabat akan dilakukan pada akhir Agustus 2023.
"Tapi itu nanti tetap menunggu seberapa cepat KASN (Komisi Aparatur Sipil Negara) memberikan rekomendasi untuk pelantikan," terangnya. (*)
Baca juga: Ikhlasnya Wanita Carikan Istri Kedua Buat Suami Karena 10 Tahun Pernikahan Tak Punya Keturunan
Baca juga: Kronologi Mantan Narapidana Ancam Bunuh 1 Keluarga Karena Dendam Pernah Jebloskan ke Penjara
Baca juga: Kisah Pedagang Lentog Tanjung Hadir Sejak Setengah Abad Lalu, Dari Dipikul Mengelilingi Kota Kretek
Baca juga: Kronologi Pasutri Tewas Ditabrak Truk, Sopir Ditangkap Polisi Ternyata Positif Narkoba
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Plt-Kepala-Badan-Kepegawaian-dan-Pengembangan-Sumber-Daya-Ma.jpg)