Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

2 Perwira dan 2 Bintara Polisi Ini Terseret Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Apa Perannya?

Dua perwira dan dua bintara polisi diduga ikut terlibat dalam kasus dugaan pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Editor: Muhammad Olies
Youtube channel Kompas TV
(kiri) ilustrasi. Terungkap sosok perwira polisi yang ikut terseret dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang. Rumah Ipda Irlansyah Saputra digeledah polisi 

2. Ipda Irlansyah Saputra

Ipda Irlansyah Saputra merupakan Kanit Jatanras Polres Subang.

Namanya sempat disebut oleh anggota Bantuan Polisi (Banpol) Uci dalam wawancara di kanal Youtube Indra Zainal Chanel.

Ahli Forensik Polri dr Sumy Hastry Purwanti mengungkap fakta baru terkait kasus Subang. 
Ahli Forensik Polri dr Sumy Hastry Purwanti mengungkap fakta baru terkait kasus Subang.  (kolase youtube Anjas Asmara/istimewa)

Usut punya usut, Ipda Irlansyah menjadi sosok kunci yang pertama kali masuk ke TKP pembunuhan ibu dan anak itu pada 18 Agustus 2021 lalu.

 Ia disebut menyuruh Banpol lalu tersangka Danu untuk membersihkan TKP pembunuhan Tuti dan Amalia.

Terkait alasan penyidik memeriksa sang perwira, Surawan mengurai penjelasan.

Rupanya pemeriksaan itu berkaitan dengan perintah sang polisi untuk membersihkan TKP padahal kasus pembunuhan masih diselidiki penyidik.

Ipda Irlansyah Saputra sendiri menjabat sebagai Kanit Jatanras di Polres Subang.

Ditelusuri TribunnewsBogor.com, rekam jejak Ipda Irlansyah Saputra dalam menangani kasus di Subang belakangan menuai sorotan.

Pasalnya Ipda Irlansyah Saputra kerap tampil saat mengungkap berbagai kasus di Subang.

Seperti yang terlihat di bulan Maret 2023, Ipda Irlansyah Saputra tampak mengungkap kasus pencurian di sebuah rumah.

Lalu di bulan September 2023, Ipda Irlansyah Saputra juga mengurai kasus pencurian motor yang terjadi di Subang, Jawa Barat.

Kala itu Ipda Irlansyah Saputra mengklaimpihaknya telah menangani 29 kasus pencurian kendaraan bermotor.

Selanjutnya pada Agustus, Ipda Irlansyah Saputra juga pernah ditugaskan oleh Kapolres untuk menangkap pelaku penggelapan di Jambi.

Sosok Ipda Irlansyah Saputra hingga kini belum memberikan klarifikasi terkait keterlibatannya dalam kasus Subang.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved