Jepara
PJ Bupati Jepara Suarakan Jalan Rusak Hingga Ajukan Jadi Calon Investor Tol Jepara Demak
Jalan rusak hingga pengajuan calon investor pembangunan Tol Jepara Demak menjadi usulan Pejabat (PJ) Bupati Jepara H Edy Supriyanta.
Penulis: Tito Isna Utama | Editor: rival al manaf
Pj Bupati Jepara menyatakan bahwa Pemkab Jepara berkomitmen senantiasa meningkatkan mutu layanan kesehatan masyarakat.
Pembangunan bidang kesehatan ini, diungkapannya turut diperkuat dukungan dari DPRD lewat alokasi dana pokok-pokok pikiran (pokir) dewan.
“Terima kasih Pak Ketua Dewan pokirnya, kemarin saat Laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) saya, menyatakan siap membantu BPJS,” ungkapnya.
Senada dengan hal itu, Ketua DPRD Kabupaten Jepara Haizul Ma’arif menandaskan mengenai peningkatan kualitas jalan yang baik.
Karena menjadi urat nadi pertumbuhan perekonomian dan sosial. Khusus ruas jalan di wilayah utara, dia minta bisa naik kelas berupa cor beton.
Aspirasi dari masyarakat ini harapannya dapat menjadi perhatian dari Pemprov Jateng.
“Kita tidak melempar tanggung jawab, tapi ini tentu ada kewenangan masing-masing. Insyallah kita siap untuk bersinergi,” ujarnya.
Usai dibuka oleh Pj. Bupati, kegiatan dilanjutkan dengan paparan Musrenbang RPJPD dan RKPD oleh Sekda Edy Sujatmiko.
Visi pembangunan Kabupaten Jepara tahun 2025–2045, yaitu “Jepara Berkarakter, Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan”.
Sementara untuk misi pada jangka panjang itu, mencakup masyarakat Jepara yang unggul dan berkarakter, Transformasi perekonomian yang berdaya saing berbasis keunggulan lokal, Pembangunan infrastruktur dan konektivitas yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan; transformasi sosial masyarakat yang sejahtera dan berkeadilan, serta transformasi tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik.
Sedangkan tema pembangunan Kabupaten Jepara tahun 2025 yaitu “Mewujudkan Struktur Ekonomi yang Tumbuh Kuat dan Kokoh”.
Prioritasnya meliputi peningkatan kualitas dan daya saing SDM, serta mewujudkan kesetaraan di berbagai bidang pembangunan, Peningkatan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi.
Kemudian, peningkatan infrastruktur dasar, konektivitas dan pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan, Peningkatan ketahanan sosial pelestarian seni dan budaya, serta peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan yang profesional dan adaptif. (Ito)
Daftar 19 Ruas Jalan di Jepara yang Diperbaiki Lengkap Dengan Besaran Anggarannya |
![]() |
---|
Bupati Jepara Resmi Lantik Pengurus Dewan Pendidikan dan FKUB Jepara Baru |
![]() |
---|
Pemkab Jepara Fokus Kembangkan Potensi Wisata Hingga UMKM di Kecamatan Batealit |
![]() |
---|
Pemkab Jepara Perluas Cakupan Penerima MBG Dengan Bentuk Pokja |
![]() |
---|
Keseriusan Pemkab Jepara Daftarkan Seni Ukir Di Unesco Akan Panggil Duta Serbia Bulan Ini |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.