Berita Pati
Kasih Tak Sampai: Pria di Pati Habisi Nyawa Mantan Kekasih yang Sudah Menikah
Sinta Ulfa Raoniq (24) sebelumnya diserang menggunakan senjata tajam oleh seorang pria bernama Suyanto (32), Selasa (3/9/2024) pagi.
Penulis: Mazka Hauzan Naufal | Editor: raka f pujangga
TRIBUNJATENG.COM, PATI – Seorang ibu muda di Desa Jepalo, Kecamatan Gunungwungkal, Pati, yang diserang tetangganya sendiri akibat motif asmara, pada akhirnya meninggal dunia meski sempat dilarikan ke rumah sakit.
Sinta Ulfa Raoniq (24) sebelumnya diserang menggunakan senjata tajam oleh seorang pria bernama Suyanto (32), Selasa (3/9/2024) pagi.
Baik pelaku maupun korban sama-sama warga Desa Jepalo.
Baca juga: Mengenal Watak Weton Senin Kliwon, Rezeki Hingga Asmara yang Cocok
Saat tengah menggendong anaknya yang baru berusia lima bulan, Sinta disayat perutnya oleh Suyanto.
Usai melukai Sinta dengan pisau sepanjang 38 cm, Suyanto lalu berupaya bunuh diri dengan cara menyayat perut dan lehernya sendiri.
Tempat Kejadian Perkara (TKP) peristiwa berdarah ini ialah di kediaman Sinta.
Usai kejadian, Sinta dan Suyanto dilarikan oleh warga ke rumah sakit swasta di wilayah Tayu.
Keduanya sempat menjalani tindakan operasi. Namun nahas, nyawa Sinta tak tertolong.
Pagi ini, Rabu (4/9/2024), dia dinyatakan meninggal dunia.
"Korban dibawa ke rumah sakit di Tayu, sempat dioperasi, namun tadi sekira pukul 10.00 lewat dinyatakan meninggal dunia. Jenazah korban akan diautopsi oleh Tim Biddokkes Polda Jateng," kata Kasat Reskrim Polresta Pati Kompol Muhammad Alfan Armin saat diwawancarai di Mapolresta Pati, Rabu (4/9/2024) sore.
Korban mengalami luka sayatan di perut sepanjang 27 cm.
Menurut informasi dokter, kata Alfan, sayatan di perut korban mengenai organ vital.
"Namun untuk informasi lebih detail kami masih menunggu hasil autopsi dari Bid Dokkes Polda Jateng," ucap dia.
Dia mengatakan, Suyanto saat ini sudah ditetapkan sebagai tersangka meski masih dirawat di rumah sakit.
"Tersangka juga sudah dioperasi dan saat ini masih dirawat. Ada luka sayatan di leher dan perut (akibat percobaan bunuh diri-red). Kondisinya sudah sadar, sudah bisa diinterogasi," ujar Alfan.
| Konflik Adat Vs Perdes Baru: Warga Pati Turun ke Jalan Protes Haul Mbah Panggeng Bareng Bersih Desa |
|
|---|
| Viral Mi Ayam Rasa Premium Cuma Rp5.000 Seporsi, Solusi Jajan Ekonomis di Pati |
|
|---|
| Bupati Sudewo Perjuangkan Pencairan Bantuan Insentif Puso untuk Ribuan Petani Pati |
|
|---|
| 9 Warga Pati Ditangkap Pasca Demo Tuntut Bupati Sudewo, Polda Jateng Tawarkan Rekonsiliasi! |
|
|---|
| BNPB Bikin Tanggul Darurat di Ketitang Wetan Pati, Antisipasi Banjir Susulan |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.