Berita Regional
Bapak dan Anak Jadi Korban Kebakaran, Ditemukan Tewas Berpelukan di Kamar Mandi
Keduanya ditemukan tewas dengan posisi saling berpelukan di dalam kamar mandi rumahnya.
"Enggak ada, kalau tabung gas meledak pasti saya kedengaran. Kalau tabung gas meledak itu kamar saya udah pasti kena dan istri saya mendengar," kata Soleh.
Bau kabel terbakar
Sebelum terjadinya peristiwa nahas yang merenggut nyawa Suradi dan Egi, Soleh mengaku sempat mencium aroma kabel terbakar.
"Awalnya itu, saya ke luar mau beli makan mencium bau kaya kabel dibakar, terus saya cari sumbernya cuma saya bolak-balik sampai ke sana enggak ada," ujar Soleh.
Soleh juga sempat mengecek rumah Suradi untuk memastikan apakah aroma kabel terbakar itu berasal dari sana atau tidak.
Namun, rumah Suradi tampak sepi dan tak ada aktivitas di dalamnya.
Akhirnya, Soleh memutuskan untuk pergi ke warung kopi di depan gang.
Namun, saat hendak ingin makan di warkop, Soleh mendengar rumahnya terbakar.
Ia langsung bergegas pulang.
Namun, ternyata api semakin membesar dan dengan cepat membakar rumahnya dan rumah Suradi.
"Api udah besar, pas saya balik ke sini, api udah besar banget. Saat datang di sini kondisinya masih sepi," ucap Soleh.
Tak tinggal diam, Soleh langsung berusaha menerobos api demi menyelamatkan anak dan istrinya.
Beruntungnya, istri Soleh lebih dulu menyelamatkan anak mereka. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tragisnya Kebakaran di Pademangan, Bapak dan Anak Ditemukan Tewas Berpelukan"
Baca juga: Ayah dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah Kontrakan, Ibu Luka Bakar 70 Persen
| Eks Wapres Jusuf Kalla Murka, Tanahnya Diduga Diserobot Anak Perusahaan Lippo Group |
|
|---|
| Pencurian Motor di Rumah Kos: Sepasang Kekasih Gondol Mio Milik Tamu yang Lupa Cabut Kunci |
|
|---|
| Perangkat Desa Tewas Dibacok, Diduga karena Masalah Asmara |
|
|---|
| Resep Maut Pratu Petrus: Cabai, Garam, dan Minyak Tawon Dioleskan ke Luka Prada Lucky hingga Tewas |
|
|---|
| Kronologi Prada Eugenius Oleskan Cabai ke Kemaluan Prada Richard: Ini Perintah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ilustrasi-kebakaran_20170807_153545.jpg)