Berita Kecelakaan
Kondisi Sopir Ioniq 5 Ringsek Usai Dihantam Truk di Tol Semarang: "Saya Masih Deg-degan"
Agus Purwanto (48) seorang pengemudi Ioniq 5 tampak berjalan pelan di antara kerumunan setelah kecelakaan di Tol Semarang, Senin (17/11/2025).
Penulis: Reza Gustav Pradana | Editor: raka f pujangga
TRIBUNJATENG.COM, UNGARAN — Di tengah hujan deras yang membasahi kawasan Exit Tol Bawen, Senin (17/11/2025) sore, seorang pengemudi Ioniq 5 tampak berjalan pelan di antara kerumunan warga dan petugas.
Mobil listrik warna silver yang dikemudikannya ringsek di bagian depan, sisi sampingnya penyok dan penuh goresan setelah terlibat dalam kecelakaan karambol yang melibatkan lima kendaraan.
Baca juga: Kronologi Kecelakaan Karambol di Exit Tol Bawen, Truk Tabrak 4 Mobil: Ioniq 5 Ringsek
Pengemudinya, Agus Purwanto (48), warga Kota Salatiga, terlihat masih berusaha menenangkan diri.
Sambil memegang payung, dia sesekali berbicara dengan polisi dan sopir truk yang menghantam mobilnya.
Meski wajahnya tampak tegang, Agus memastikan dirinya tidak mengalami luka.
“Kondisi saya aman, tidak apa-apa,” kata Agus.
Agus mengatakan, mobil Ioniq yang dia kemudikan merupakan mobil kantor atau perusahaan tempatnya bekerja.
Meskipun dia mengaku tidak mengalami luka, namun kejadian itu membuatnya syok.
“Saya masih deg-degan.
Kejadiannya, saya melaju dari Salatiga menuju arah Semarang, di jalur sebaliknya ada truk, langsung ke jalur saya dan menabrak mobil saya sama Avanza,” jelas dia.
Mobil Ioniq 5 berpelat AD705H itu menjadi satu di antara kendaraan yang terkena hantaman ketika truk boks Hino berpelat BL8920AK melaju tak terkendali dari arah Semarang.
Sebelumnya, sopir truk, Utep Hidayat, menyebut rem kendaraannya tiba-tiba blong saat menuruni jalan menjelang lampu merah Exit Tol Bawen.
Truk yang dia kemudikan sempat menabrak dua kendaraan di depannya.
Untuk menghindari deretan mobil yang berhenti di depannya, dia memutuskan membanting setir ke kanan, ke jalur berlawanan.
Keputusan tersebut membuat truk meloncati median dan menghantam dua kendaraan lawan arah, Avanza H1408KO dan Ioniq 5 yang dikemudikan Agus.
Baca juga: BREAKING NEWS: Kecelakaan Beruntun di Bawen, Lalu Lintas ke Semarang Macet Total
| Detik-detik Kecelakaan Wuling Confero Plat Merah, Ternyata Sopir Dalam Kondisi Mabuk |
|
|---|
| Pelajar Pengendara Motor Tewas Terlibat Kecelakaan dengan 2 Mobil |
|
|---|
| 2 Pengendara Motor Tewas Tabrak Truk Antre Solar di SPBU |
|
|---|
| Mobil Pelat Merah Terbalik hingga 1 Tewas dan 2 Luka, Polisi: Kecepatan Tinggi, Sopir Mabuk |
|
|---|
| Terpeleset Pasir saat Nyeberang, Wanita Pemotor Tewas Terlindas Truk Tronton |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251117_Mobil-Ioniq-5-kecelakaan-di-Tol-Semarang-Bawen_1.jpg)