Berita Kecelakaan Hari Ini
Tangis Duka Wahab Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Lereng Gunung Bromo, Satu Keluarga Tewas
Wahab memperoleh kabar jika anak, menantu, dan cucunya menjadi korban tewas dalam kecelakaan maut bus pariwisata di lereng Gunung Bromo.
"Hanya saja, motornya ada di bawah bamper depan bus."
"Informasinya dari Bromo," tambahnya.
Kronologi Kecelakaan
Diketahui, kecelakaan terjadi di jalur Bromo tepatnya di Jalan Raya Sukapura, Desa Boto, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, pada Minggu (14/9/2025).
Kecelakaan melibatkan bus pariwisata PO INDS'88 Trans dengan nopol P 7221 UG yang dikemudikan Albahri (57) warga Desa Gladak Pakem, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.
Informasi yang diperoleh, kecelakaan bermula saat bus pariwisata melaju dari arah Bromo sekira pukul 12.14.
Setiba di lokasi, bus melaju tidak terkendali dan menabrak pembatas jalan setelah sopir bus tidak bisa mengendalikan laju kendaraan.
Laju kendaraan terhenti setelah menabrak motor seorang kurir sehingga dari benturan keras itulah membuat beberapa penumpang terlempar keluar dari bus.
Sementara itu, berdasarkan video unggahan siaran langsung akun TikTok @susmithazen5487 di lokasi, tampak kondisi bodi bus berwarna merah tersebut teronggok di salah satu bahu jalan, dalam keadaan miring.
Diduga bodi bus tersebut terperosok parit salah satu bahu jalan.
Jika dilihat dari lokasi angle video amatir siaran langsung tersebut direkam, bodi bus yang teronggok di seberang jalan.
Lalu tampak di pinggir jalan, satu korban tergeletak tak bergerak dengan kondisi sekujur tubuhnya telah ditutupi kain jarik bermotif gambar batik dominan warna cokelat.
Selain itu, di dekat tubuh salah satu korban itu, juga ada seseorang wanita berbusana biru dongker dan berkerudung abu-abu tampak duduk dengan posisi kaki direbahkan ke depan.
Namun posisinya membelakangi kamera si perekam video amatir tersebut sehingga tidak dapat diketahui bagaimana kondisi wajah dari wanita itu.
Dan di area jalan tersebut, tampak dipenuhi puluhan warga yang berdiri seperti hendak melihat kecelakaan tersebut, ada juga yang membantu proses evakuasi korban yang selamat atau tidak.
Bahkan terpantau sebuah mobil ambulans jenis SUV berwarna putih berhenti di tengah ruas jalan dengan kontur menikung tersebut.
Kecelakaan Bus di Lereng Bromo
kecelakaan
Gunung Bromo
Probolinggo
RSBS Jember
tribunjateng.com
Korban Tewas Kecelakaan Bus
| Truk Terguling di Pantura Tegal, Muatan Batu Tercecer di Jalanan |
|
|---|
| Truk Ngeblong di Jalur Tengkorak Parakan-Wonosobo, Terguling Usai Tabrak Kendaraan di Depannya |
|
|---|
| Kecelakaan Truk Muatan 9 Ton Kunyit di Tunggangan Wonogiri: Sopir Andalkan Google Maps |
|
|---|
| Tabrak Lari Tewaskan Pengendara Motor di Wonogiri, Polisi: Sopir Ganti Nopol Truk |
|
|---|
| Fuso Muatan Tepung Seruduk Elf di Brebes: Sopir Banting Stir Gegara Gagal Nyalip |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20250914-_-Abdul-Wahab-Ayah-Korban-Kecelakaan-di-Lereng-Bromo.jpg)