Semarang
Jembatan Penghubung Meteseh dan Rowosari Semarang Hanyut
Jembatan Metro 2 yang menghubungkan Kelurahan Meteseh dan Rowosari, Kecamatan Tembalang hanyut.
Penulis: Idayatul Rohmah | Editor: rival al manaf
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Jembatan Metro 2 yang menghubungkan Kelurahan Meteseh dan Rowosari, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, dilaporkan hanyut akibat derasnya arus Sungai Babon.
Jembatan yang dibangun secara swadaya oleh masyarakat itu kini terputus dan tidak bisa dilalui warga. Akibat hanyutnya jembatan tersebut, aktivitas warga di dua kelurahan terganggu.
Anggota DPRD Kota Semarang, Dini Inayati mendesak Pemerintah Kota Semarang untuk segera membangun kembali jembatan tersebut.
Baca juga: Kirab Merah Putih Meriahkan Hari Pahlawan di Semarang, Bendera Sepanjang 1.945 Meter Dibentangkan
Baca juga: Harga Emas Antam di Semarang Hari Ini Senin 10 November 2025, Naik Rp 8.000 Per Gram
"Jembatan ini sangat dibutuhkan warga. Selain menjadi akses penting bagi aktivitas ekonomi dan sosial, juga berfungsi mengurai kemacetan di kawasan Metro. Kami berharap Pemkot Semarang bisa memfasilitasi pembangunan kembali dengan jembatan permanen," kata Dini dalam keterangannya, Senin (10/11/2025).
Dini mengatakan, telah meninjau lokasi. Ia mengatakan, sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) dan Kepala Kecamatan Tembalang.
Ia menyampaikan aspirasi warga agar Pemkot membantu pembangunan jembatan, meskipun Sungai Babon berada di bawah kewenangan BBWS (Balai Besar Wilayah Sungai), selama lahan yang digunakan adalah fasilitas umum (fasum).
Menanggapi hal tersebut, pihak DPU meminta Camat Tembalang untuk segera berkoordinasi dan membuat surat permohonan resmi terkait pembangunan jembatan.
Tokoh masyarakat setempat, Son Haji, yang juga mantan Ketua RW 6 Meteseh, turut menyampaikan harapan mendesak dari warga. Ia menegaskan akses ini harus segera tersambung kembali.
"Ini kebutuhan mendesak. Kami siap bantu tenaga, material, alat berat dan lainnya, jika anggaran pemerintah terbatas, yang penting akses warga bisa segera tersambung kembali," ujar Son Haji, menunjukkan kesiapan warga untuk bergotong royong.
Dini lebih lanjut mengungkapkan akan mengawal dan mendorong Pemkot Semarang agar pembangunan jembatan permanen ini dapat segera direalisasikan demi kelancaran mobilitas dan keselamatan warga Tembalang. (idy)
| Operasi Save Rawa Pening Kabupaten Semarang, Relawan Bersihkan Danau dari Eceng Gondok |
|
|---|
| Warga Peduli Warga di Kota Semarang Salurkan 1000 Paket Sembako untuk Ojol |
|
|---|
| "Ingin Memberi Manfaat" Jalan Panjang Marifah Mantan Anggota ISIS Kembali Ke Masyarakat |
|
|---|
| Penerbad Expo 2025: Rifki Ceritakan Antusias Muridnya 'Belajar Dari Langit' |
|
|---|
| Cara Polisi Gunakan Selidiki Kasus WNA Cina Bobol Pabrik di Semarang, Bahasa Jadi Kendala |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251110_Anggota-DPRD-Kota-Semarang-Dini-Inayati.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.