651 atlet KONI Kota Semarang ikuti Tes Berkala tahap Dua
KONI Kota Semarang kembali menggelar program rutin tahunan yakni tes fisik untuk para atlet yang tergabung dalam Program Semarang Emas (PSE)
Penulis: Franciskus Ariel Setiaputra | Editor: muslimah
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - KONI Kota Semarang kembali menggelar program rutin tahunan yakni tes fisik untuk para atlet yang tergabung dalam Program Semarang Emas (PSE).
Kegiatan ini merupakan tes berkala kedua pasca sebelumnya mengikuti tes serupa pada Agustus lalu.
Sebanyak 651 atlet kembali mengikuti tes fisik yang digelar di GOR Tri Lomba Juang dari tanggal 19 sampai 20 November 2025.
Kabid Penelitian dan Pengembangan (Litbang) KONI Kota Semarang Teguh Santoso menjelaskan, tes berkala fisik atlet memang digelar dua kali dalam setahun.
Tujuannya adalah untuk mengukur kesiapan dan menjaga fisik atlet agar tetap dalam performa terbaiknya.
“Tes fisik berkala ini menjadi acuan kami untuk mengetahui kondisi atlet secara benar. Sehingga KONI mengetahui seberapa besar kesiapan mereka menghadapi babak kualifikasi 2025 ataupun Porprov Jateng 2026 mendatang,” ujarnya, Kamis (20/11).
Dijelaskan, saat ini banyak cabang olahraga yang sedang menggelar Babak Kualifikasi (BK) untuk menentukan kelolosan mereka dalam Porprov Jateng 2026.
Karenanya, sangat penting artinya bagi KONI Kota Semarang untuk selalu memantau kesiapan kondisi atlet PSE ini.
“Ya tentu saja agar mereka nantinya dapat optimal saat turun bertanding di Porprov Jateng 2026 mendatang,” tandasnya.
Para atlet dituntut kesiapan lebih baik dari sisi Massa Tubuh (IMT), VO2Max, flexibility, power, speed power, sprint, agility serta aerobic fitness.
Adapun hasil tes nantinya akan langsung dapat diketahui secara online melalui website resmi KONI Kota Semarang.
''Tes ini berkesinambungan dari tes berkala pada 2024 lalu. Memang kondisi atlet/pemain mengalami peningkatan cukup signifikan. Tapi hasil ini belum final, karena masih memerlukan analisa yang lebih mendalam. Nah kami harapkan atlet punya semangat meningkatkan kondisi mereka,” tandas Teguh.
Lebih jauh, pihaknya akan berkoordinasi dengan bidang lain seperti Pengumpulan Pengolahan Data (Pulahta), Sport Science, dan Pembinaan Prestasi agar analisis lebih valid.
''Hasil ini, nantinya akan kami sampaikan kepada cabang olahraga agar ditindak lanjuti membuat program latihan yang tepat. Target kami jelas, mempertahankan juara umum Porprov Jateng 2026,'' tuturnya.
Sebanyak 651 atlet yang mengikuti tes ini sendiri berasal dari 59 cabor yang nantinya mengikuti Porprov Jateng 2026.
| Perkuat Sinergi Pembinaan Hukum, Kemenkum Jateng Jalin Kerjasama Dengan Beberapa Universitas |
|
|---|
| Pembangunan Jawa Tengah Menginspirasi Maluku Utara |
|
|---|
| Prakiraan Cuaca Jawa Tengah Jumat 21 November 2025 Besok: Hujan Ringan |
|
|---|
| Kumpulkan Agen Perisai, Upaya BPJS Ketenagakerjaan Kudus Memperluas Kepesertaan |
|
|---|
| Nur Aini Guru SD Ngeluh Tiap Hari Tempuh Jarak 57 Km, Ternyata Punya Pajero, Kinerja Disorot |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251120_koni.jpg)