Berita Nasional
Media Inggris Soroti Kasus YouTuber Ferdian Paleka Prank Sembako Isi Sampah
Media asing turut menyoroti kasus prank yang dilakukan YouTuber Ferdian Paleka.
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Media asing turut menyoroti kasus prank yang dilakukan YouTuber Ferdian Paleka.
Media asal Inggris, Mirror, memberitakan bahwa ada seorang YouTuber asal Indonesia yang memberikan bingkisan berisi sampah kepada kaum transpuan atau transgender perempuan.
Transpuan adalah orang yang lahir sebagai laki-laki, tetapi mengidentifikasi diri sebagai perempuan.
• 7 Anggota Keluarga di Solo Postif Corona, Berawal Sang Ayah Kena Covid-19 di Tarawih Masjid Kampung
• Asap Hitam Terus Mengepul dari Rumah Kremasi, Jumlah Mayat yang Dikremasi dalam Sehari Mengejutkan
• Wanita Ini Tiba-tiba Sadar Ada di Dalam Pesawat Tujuan Surabaya, Histeris Saat Bangun Tidur
• Ibu Ini Protes Anaknya Ditembak Polisi Sampai Sebut Jokowi, Ternyata Sosok Berbahaya
"Dalam video yang menjadi viral awal pekan lalu, bintang YouTuber itu bergabung dengan dua orang lain saat meletakkan batu bata dan makanan basi di dalam kardus mi," demikian isi artikel di media tersebut.
Media tersebut juga menyebutkan lokasi kejadian prank yang dilakukan Ferdian di Bandung, Jawa Barat.
Tak hanya itu, Mirror juga mencatat tentang video permintaan maaf tetapi bohong yang sempat diunggah Ferdian di akun Instagram saat dalam masa pelariannya.
Ferdian mengatakan, "Saya pribadi akan minta maaf atas apa yang sudah saya lakukan..., tapi bohong."
Pemberitaan tersebut juga menyoroti tentang penangkapan terhadap Paleka yang sudah empat hari dalam pelarian.
Diberitakan sebelumnya, aksi Ferdian Paleka dikecam masyarakat lantaran dianggap melakukan perbuatan tak terpuji. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Prank Sembako Isi Sampah YouTuber Ferdian Paleka Disorot Media Inggris"
• Lubang Hitam, Seperti Apa dan Bagaimana Terbentuknya di Ruang Angkasa?
• Dalam Sehari, Dua PDP Corona di Kendal Meninggal Dunia, Satu Orang Bekerja di Semarang
• Warga Ramai Menendangi Kepala 2 ABG Pembawa Golok Hingga Kritis Masuk UGD RSUD Demak
• Setelah Mualaf, Mantan Pendeta Ini Tinggalkan Harta & Keluarga Pindah ke Kebumen Dalami Agama Islam
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ferdian-paleka-tubagus-fahdinar-dan-aidil-ditahan-atas-kasus-prank-bantua.jpg)