Jadwal Samsat Keliling Kendal
Jadwal Samsat Keliling Kendal Hari Ini Selasa 16 Maret 2021
Jadwal pelayanan Samsat online keliling dan Samsat siaga di Kabupaten Kendal, Selasa (16/3/2021).
Penulis: Saiful Masum
TRIBUNJATENG.COM, KENDAL - Jadwal pelayanan Samsat online keliling dan Samsat siaga di Kabupaten Kendal, Selasa (16/3/2021).
Samsat online keliling dan siaga kali ini hadir di dua titik.
Samsat keliling siap melayani masyarakat di depan kantor Kecamatan Sukorejo.
Sedangkan Samsat siaga hadir di depan eks Kawedanan Boja.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Kendal Hari Ini Selasa 16 Maret 2021
Baca juga: Soal dan Kunci Jawaban UTS IPA Kelas 2 SD Semester 2, Persiapan Ujian Tengah Semester
Baca juga: Resep Cilor atau Aci Telor Jajanan Pinggir Jalan yang Viral
Baca juga: Anton Medan Sudah Siapkan Makam Dirinya Sejak 2002, Terletak di Samping Masjid
Jadwal pelayanan dimulai pukul 08.00 hingga pukul 13.00 WIB.
Untuk jadwal pelayanan Samsat keliling dan siaga besok, Rabu (17/3/2021) hadir di Balai Desa Protomulyo Kecamatan Kaliwungu Selatan dan kantor Kecamatan Pegandon.
Dalam pelayanan Samsat online keliling dan siaga, warga bisa membayar pajak tahunan kendaraan dan pengesahan STNK satu tahun.
Persyaratannya, cukup menunjukkan STNK asli dan identitas diri sesuai dengan kartu identitas (KTP). Juga bisa menunjukkan kartu keluarga (KK)
Pelayanan hanya diperuntukkan bagi kendaraan yang beralamat di Jawa Tengah.