Berita Pendidikan

Bupati Kudus Harap PPDB Tingkat SMA Bisa Mencakup Bina Lingkungan, Ini Alasan Hartopo

Pemkab Kudus berharap dalam proses penerimaan siswa di tingkat SMA mengakomodir calon siswa yang berasal dari wilayah jauh dan bina lingkungan.

Penulis: Rifqi Gozali | Editor: deni setiawan
TRIBUN JATENG/RIFQI GOZALI
Bupati Kudus, HM Hartopo. 

TRIBUNJATENG.COM, KUDUS – Bupati Kudus, HM Hartopo berharap dalam proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) ada regulasi yang mengatur tentang penerimaan melalui jalur bina lingkungan.

Agar warga sekitar yang tinggal di sekitar sekolah benar-benar terakomodir.

Baca juga: 494 Calon Jemaah Haji Asal Kudus Jalani Manasik Haji

Baca juga: Bea Cukai Kudus Gerebek Gudang Penyortir‎an Rokok Ilegal

Baca juga: Wanita Tewas dengan Kepala Terbenam di Bak Mandi Hotel di Surabaya, Ternyata Pengamen Terminal Kudus

Baca juga: Pemkab Kudus Bikin Pelatihan Keterampilan Buruh Rokok, Anggaran dari DBHCHT

“Di dalam regulasinya kan tidak ada bina lingkungan."

"Harapan kami mohon dikoordinasikan dengan kepala dinas, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo agar ada bina lingkungan."

"Kriteria bina lingkungan yang bagaimana, silakan yang baik,” kata Hartopo kepada Tribunjateng.com, Kamis (2/6/2022).

Hartopo mempersilakan terkait mekanisme bina lingkungan dalam proses penerimaan peserta didik baru.

“Silakan caranya bagaimana itu sekolah."

"Kami tidak ikut campur, tapi harapan kami bentuk sinergi sekolah untuk bisa koordinasi dengan provinsi kalau ini kemauan Kudus."

"Jangan sampai bina lingkungan tidak ada, yang diterima dari luar."

"Ini nanti malah jadi masalah,” tandas Hartopo.

Selain itu, lanjut dia, juga diharapkan dalam proses penerimaan siswa di tingkat SMA mengakomodir calon siswa yang berasal dari wilayah jauh.

Misalnya kalau di Kudus dari wilayah Undaan atau Kudus utara.

“Yang dimaksud Undaan, daerah utara sana kan jauh, zonasi kan dibatasi, kalau tidak sekian tidak bisa daftar."

"Mereka ini tidak bisa daftar harapan kami bisa diakomodir,” tandas dia.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jateng
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved