Berita Viral

Bripda Tito Ngamuk Tak Terima Dibilang Mirip Satpam, Ajak 7 Polisi Lain Serang RS Bandung

Menurut Hadi, saat berdebat dengan sekuriti RS Bandung bernama Brema dan Wanda Winata, Bripda Tito Tampubolon disamakan dengan satpam

Editor: muslimah
Istimewa
Delapan oknum polisi yang diduga menyekap perawat serta menyerang RS bandung di Medan, Sumatera Utara. (HO) 

TRIBUNJATENG.COM,MEDAN - Segerombolan pria yang ternyata anggota polisi menyerang RS Bandung

Mereka dipimpin Bripda Tito Tampubolon, anggota Dit Samapta Polda Sumut.

Terungkap kronologi dan penyebab peristiwa tersebut yang mengakibatkan satu orang luka parah.

Berawal Bripda Tito tak terima dibilang sebagai sekuriti.

Baca juga: Satu Orang Tewas dalam Kecelakaan Karambol di Purwokerto, Libatkan 3 Kendaraan, Ini Kronologinya

Baca juga: Detik-detik Susi ART Ferdy Sambo Peluk dan Cium Tangan Majikan Saat Bertemu Dalam Ruang Sidang

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Hadi Wahyudi mengungkap alasan kenapa Bripda Tito Tampubolonsampai mengamuk dan menyerang RS Bandung.

Menurut Hadi, saat berdebat dengan sekuriti RS Bandung bernama Brema dan Wanda Winata, Bripda Tito Tampubolon disamakan dengan satpam.

Kedua sekuriti RS Bandung itu mengatakan bahwa mereka sama-sama sekuriti.

"Hasil pemeriksaan yang dilakukan, keterangan yang diberikan itu ada bahasa atau kata-kata dari seseorang sekuriti atau perawat rumah sakit itu bahwa 'samanya kita sekuriti, samalah kita sekuriti'," kata Hadi menirukan ucapan sekuriti RS Bandung, Senin (7/11/2022).

Mendengar ucapan itu, Bripda Tito Tampubolon naik pitam.

Ia lantas cekcok dengan Brema dan Wanda.

Saat itu, Bripda Tito Tampubolon sempat disebut menunjukkan sesuatu di pinggangnya.

Tito juga mengaku bahwa dirinya adalah polisi.

Karena mengetahui lawan berdebatnya adalah polisi, dua sekuriti RS Bandung ini kembali ke tempat kerjanya.

Saat itulah Bripda Tito Tampubolon mengabari semua temannya, dan melakukan penyerangan ke rumah sakit milik Meriahta Sitepu atau Tutut, yang tak lain Bendahara PDI Perjuangan Sumut. 

Halaman
1234
Sumber: Tribun Medan
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved