Berita Semarang
Mahdia Naura Optimistis Lolos Eligible SNBP 2023, Kantongi Nilai Rerata 92 dan 2 Medali Emas
Mahdia Naura mengaku telah mendengar informasi terkait Penerimaan Mahasiswa Baru.
Penulis: amanda rizqyana | Editor: sujarwo
Meski demikian, ia optimis telah masuk dalam eligible sekolahnya untuk jurusan yang ia idamkan.
Berbeda dengan Naura, Callysta Aliya Devina, siswi Kelas XII MIPA 2 mengaku dengan aturan baru tersebut menguntungkannya yang tertarik untuk masuk sebagai mahasiswa Akuntansi Undip.
Bila menggunakan penilaian SNMPTN, mata pelajaran yang bisa masuk dalam penilaian hanya Matematika Dasar, namun dengan aturan SNBP, seluruh nilai mata pelajaran pada rapor semester 1-5 masuk dalam penilaian.
"Tentunya menguntungkan untuk saya yang memang sejak awal sudah mengincar Jurusan Akuntansi Undip," ucapnya.
Sama seperti Naura, Callysta pun mengantongi 2 buah medali emas untuk prestasi internasional.
Ia berharap dengan nilai yang dimiliki dan prestasi yang telah dicapai memungkinkan untuk masuk dalam eligible SMAN 11 Semarang.
"Setahu saya, eligible yang diberikan untuk siswa SMAN 11 Semarang ialah 100 orang IPA, 95 orang IPS," ujar Callysta.
Sementara total siswa kelas 12 SMAN 11 Semarang ialah 360 orang.
Terpisah, Kepala SMAN 1 Semarang, Dr. Kusno, S.Pd., M.Si., menyatakan aturan baru pada SNBP ialah menghendaki rasio penghitungan nilai 50 % untuk nilai rapor atau nilai akademik siswa, sementara 50 % untuk nilai prestasi atau nilai nonakademik siswa.
"Bila siswa tidak memiliki prestasi nonakademik, maka 100 % diambil dari nilai rapor atau nilai akademik siswa sejak semester 1-5," ujarnya.
Menurutnya, ini merupakan pengembangan dari aturan sebelumnya yang tak hanya mengakomodasi nilai rapor siswa, melainkan juga mengakomodasi prestasi siswa.
Pada penerimaan mahasiswa baru jalur SNBT melalui Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) dengan seleksi Tes Potensi Skolastik (TPS).
Ada 4 hal yang harus dikuasai anak-anak, yakni logika Matematika, penalaran, literasi Bahasa Indonesia, dan literasi Bahasa Inggris.
"Saya harap para siswa memahami terkait seluk-beluk perguruan tinggi tujuan dan mempersiapkan diri mereka," pungkasnya. (*)
| Nunung dan Cak Lontong Bakal Meriahkan Festival Wayang Semesta di Semarang, Ini Rangkaian Acaranya |
|
|---|
| Ramai "Blok GM" Jadi Tempat Nongkrong Baru di Kota Semarang, Dishub Terima Aduan Parkir Semrawut |
|
|---|
| Harga Makanan Semakin Mahal, Budget Rp 10 Ribu di Semarang Bisa Makan Apa? |
|
|---|
| Jelang Akhir Tahun, Target Retribusi Parkir di Kota Semarang Hanya Tercapai 17 Persen, Ini Sebabnya |
|
|---|
| Sosok KGPPA Hamangkunegoro Sudibya Mahasiswa Undip Semarang, Calon Raja Keraton Solo? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/mahdira-optimistis-menang3.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.