Berita Kebumen
Terkendala Cuaca, Remaja Kebumen yang Hilang Terseret Ombak Tak Kunjung Ditemukan
Di hari kelima pencarian, Sabtu (25/3) tim SAR gabungan masih terus melakukan pencarian terhadap seorang remaja yang terseret ombak.
Penulis: Pingky Setiyo Anggraeni | Editor: rival al manaf
TRIBUNJATENG.COM, CILACAP - Di hari kelima pencarian, Sabtu (25/3) tim SAR gabungan masih terus melakukan pencarian terhadap seorang remaja yang terseret ombak di Pantai Setrojenar, Kebumen.
Kepala Basarnas Cilacap, Adah Sudarsa saat dikonfirmasi Tribunbanyumas.com mengungkapkan, pihaknya sejak hari pertama pencarian telah menerjunkan satu tim rescue.
Dalam operasi pencarian itu, pihaknya melengkapi tim rescue dengan peralatan lengkap seperti 1 unit rescue car carrier, 1 set aqua eye, 1 set underwater search device, 1 set rubber boat, 1 unit motor trail dan 5 set alkom.
"Korban belum ditemukan dan tim rescue dari Basarnas Cilacap masih melakukan pencarian bersama potensi SAR gabungan di lokasi kejadian," ungkap Adah, Sabtu (25/3/2023).
Dijelaskan Adah bahwa pencarian terhadap korban dilakukan hanya dengan penyisiran darat.
Hal itu dilakukan karena saat ini cuaca di laut selatan sedang tidak bersahabat.
"Untuk hari keempat kemarin, pencarian fokus di darat karena kendala gelombang tinggi," katanya.
Sementara itu, Karohumas BPBD Kebumen Heri Purwoto saat dihubungi Tribunbanyumas.com membeberkan, saat ini tim SAR gabungan sedang menyisir daratan di sekitar Pantai Setrojenar.
Tim SAR gabungan juga membentuk pos-pos bayangan disepanjang pantai.
Pos-pos bayangan itu berjarak kurang lebih 500 meter dari lokasi kejadian, baik ke arah barat maupun timur.
"Kurang lebih 500 meter dari lokasi, baik ke arah barat maupun timur kita bentuk pos-pos bayangan untuk penyisiran darat," kata Heri.
Diketahui tim SAR gabungan telah melakukan penyisiran darat ke arah timur hingga Desa Lembupurwo Kecamatan Mlirit.
Sementara penyisiran ke arah barat dilakukan tim SAR gabungan hingga muara sungai Luk Ulo Desa Ayamputih Kecamatan Bulupesantren.
Namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda bocah asal Desa Bocor itu ditemukan.
"Pencarian hari ini masih lanjut, kita sudah sebarkan informasi kepada warga dan petugas maupun pengunjung wisata di sepanjang pantai selatan.
Kemudian rukun nelayan maupun masyarakat yang beraktifitas di sepanjang pantai juga sudah kita informasikan," jelasnya.
| 33 Desa di Kebumen Jawa Tengah Terancam Gempa Megathrust |
|
|---|
| Penyebab Kebakaran Toko Parfum di Kebumen, Diduga Korsleting Listrik Menyambar ke Botol Alkohol |
|
|---|
| BREAKING NEWS Anggota DPRD Kebumen Masuk Bui Kasus Penipuan Jual Beli Tanah |
|
|---|
| Edi Sutamaji Warga Grobogan Tewas Tertimbun Longsor saat Menambang di Kebumen |
|
|---|
| Viral Teror Api Gaib Dalam Rumah, Bikin Inafis Polres Kebumen "Minta Maaf" Karena Tak Percaya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/tim-sar-gabungan-terus-melakukan-pencarian-terhadap-mww-16.jpg)