Berita Cilacap
Astagfirullah, 16 Rumah di Wanareja Cilacap Terdampak Tanah Gerak, 39 Jiwa Harus Diungsikan
Pergerakan tanah di Desa Bantar, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap memotong tanah permukiman warga sepanjang 400 meter dengan luas 5 hektare.
Penulis: Pingky Setiyo Anggraeni | Editor: deni setiawan
TRIBUNJATENG.COM, CILACAP - Sudah hampir sepekan wilayah Dusun Babakan Rt 04 Rw 04 Desa Bantar, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap dihantui bencana tanah bergerak.
Tanah gerak di desa tersebut terjadi seusai wilayah tersebut diguyur hujan deras pada Jumat (5/5/2023) malam hingga Sabtu (6/5/2023) pagi.
Diketahui pergerakan tanah di Desa Bantar memotong tanah permukiman warga sepanjang 400 meter dengan luas 5 hektare.
Adapun penurunan tanah sedalam 100 sentimeter dengan lebar retakan berkisar 20 hingga 170 sentimeter.
Baca juga: Melihat Langsung Operasional Pertamina, Mahasiswa ITS Kunjungi Kilang Cilacap
Analisis Kebencanaan BPBD Kabupaten Cilacap, Gatot Arif Widodo menyebut, akibat bencana tanah gerak itu, ada 16 rumah warga yang terdampak, dimana 2 di antaranya rusak berat.
Jumlah tersebut menurut Gatot bisa terus bertambah apalagi melihat kondisi tanah di Dusun Babakan yang labil dan masih adanya potensi hujan lebat di wilayah Cilacap.
"Awalnya ada 8 rumah yang alami pergerakan tanah."
"Update terakhir pada Rabu (10/5/2023) bertambah menjadi 16 rumah yang terdampak."
"Kalau untuk saat ini masih tetap, belum ada penambahan," jelas Gatot kepada Tribunjateng.com, Kamis (11/5/2023).
Diungkapkan Gatot, saat ini ada 47 jiwa dari 17 KK yang terdampak.
Baca juga: Daop 5 Purwokerto Pangkas Waktu Tempuh KA Purwojaya dari Cilacap ke Jakarta Hingga 78 Menit
Sementara 39 jiwa di antaranya terpaksa harus mengungsi karena kondisi rumah yang belum layak untuk ditempati.
Saat ini ada 3 tempat yang digunakan warga untuk mengungsi seperti di SD Negeri 04 Bantar, Musala Darul Ikhsan 2, dan rumah kerabat masing-masing.
Namun warga mengungsi hanya pada saat malam hari dan hujan deras.
Sementara ketika siang hari mereka kembali ke rumah masing-masing, kecuali 2 penghuni rumah yang mengalami kerusakan berat.
tribunjateng.com
tribun jateng
Cilacap
Pemkab Cilacap
tanah gerak
Tanah Gerak di Cilacap
bpbd kabupaten cilacap
Yunita Dyah Suminar
Gatot Arif Widodo
PVMBG
tanah labil
Awas! Gelombang Tinggi Hingga 4 Meter Masih Hantui Samudera Hindia Selatan Jawa Hingga Esok |
![]() |
---|
Remaja Terseret Ombak di Pantai Bunton Cilacap Ditemukan Dalam Kondisi Tewas Pada Hari Kedua |
![]() |
---|
Akibat Hujan Deras Semalaman Ruas Jalan Provinsi di Wanareja Cilacap Ambles |
![]() |
---|
Asyik Berenang di Pantai Bunton Adipala Cilacap, Seorang Remaja Asal Desa Penggalang Terseret Ombak |
![]() |
---|
Menilik Megahnya Masjid Agung Daarussalaam Cilacap, Dibangun Oleh Cucu Keturunan Sunan Kalijaga |
![]() |
---|