Berita Nasional
Tegur Murid yang Merokok di Sekolah, Guru Zaharman Malah Masuk RS dengan 2 Mata Luka
Mata kanan guru di Rejang Lebong, Bengkulu ini rusak setelah terkena "peluru" katapel yang dilepaskan wali murid sekolah tempatnya mengajar.
"Kalau soal kondisi pengelihatan tetap sama bang, sampai saat ini belum bisa melihat dengan baik, karena mata kanannya kan sudah tidak bisa melihat lagi. Sedangkan mata kirinya katarak dan tidak jelas kalau melihat," lanjutnya.
Hal itu juga diakui oleh Zaharman. Zaharman mengaku kesulitan dalam penglihatan akibat kondisi matanya. Apalagi mata sebelah kanannya sudah benar-benar tidak bisa melihat.
"Sudah tidak jelas lagi penglihatan, kalau yang kanan benar-benar hitam saja," kata Zaharman.
Selain itu, rencananya Zuharman akan dirujuk ke Palembang. Namun hal itu baru akan dilakukan setelah luka operasinya sembuh.
Dokter juga sudah menyampaikan bahwa Zaharman harus fokus dahulu sama pemulihan luka dan fokus meneteskan obat mata 4 jam sekali.
Kapolsek PUT IPTU Hengky Noprianto, SH, MH mengatakan sudah menerima laporan resmi soal dugaan penganiayaan yang dialami Zaharman.
Saat ini pihaknya akan melakukan pemeriksaan dan penyelidikan terkait laporan kasus penganiayaan ini.
"Laporan sudah masuk, tentu akan kita tindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kisah Pilu Guru Zaharman, Mata Kanan Buta Akibat Dikatapel Orangtua Murid, Mata Kiri Alami Katarak"
| Buah Anggur untuk Program MBG di Sukoharjo Ditemukan Mengandung Sianida, Beruntung Belum Dikonsumsi |
|
|---|
| BREAKING NEWS, Selebgram Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Syur |
|
|---|
| Kanwil Kemenham Jateng Dorong Dunia Usaha Ramah HAM, Gandeng KADIN Wujudkan Bisnis Berkelanjutan |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Bupati Ponorogo Terjaring OTT KPK, Beberapa Pihak Ikut Diamankan |
|
|---|
| Obrolan Ringan di Pabrik DTech Kabupaten Semarang, Wapres Gibran Akui Dulu Suka Modifikasi Motor |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/rrrrrrrrrrrrrsa.jpg)