Berita Cilacap
50 Anggota DPRD Kabupaten Cilacap Periode 2024-2029 Dilantik, Berikut Daftar Namanya
Sebanyak 50 anggota DPRD Kabupaten Cilacap periode 2024-2029 baru saja dilantik dan diambil sumpah janji. Selasa (13/8/2024).
TRIBUNJATENG.COM, CILACAP - Sebanyak 50 anggota DPRD Kabupaten Cilacap periode 2024-2029 baru saja dilantik dan diambil sumpah janji. Selasa (13/8/2024).
Dari 50 anggota terlantik, 31 orang anggota DPRD lama atau yang pernah menjabat pada periode sebelumnya sedangkan 19 lainnya merupakan wajah baru.
Kelimapuluh orang tersebut akan menduduki kursi DPRD Kabupaten Cilacap meliputi PKB sebanyak 8 kursi, Gerindra 7 kursi, PDIP 10 kursi, Golkar 7 kursi, Nasdem 5 kursi, PKS 5 kursi, PPP 3 kursi, PAN 3 kursi dan Demokrat 2 kursi .
Pelantikan dan pengambilan sumpah janji berlangsung dalam agenda Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Cilacap.
Acara pelantikan dan pengambilan sumpah janji tersebut juga menandai berakhirnya masa jabatan anggota DPRD Cilacap periode 2019-2024.
Hadir dalam acara tersebut Sekda Cilacap Awaluddin Muuri, jajaran Forkopimda Kabupaten Cilacap, KPU, Bawaslu, Kepala OPD dan keluarga anggota terlantik.
Dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD sebelumnya, Sindy Syakir, acara pelantikan dan pengambilan sumpah janji berjalan begitu khidmat.
Pada kesempatan tersebut dilaksanakan serah terima kepemimpinan DPRD Kabupaten Cilacap kepada pimpinan sementara.
Adapun pimpinan sementara yakni Taufik Nurhidayat yang merupakan Ketua DPRD periode sebelumnya.
Sedangkan untuk wakil pimpinan sementara diamanatkan kepada Saiful Mustain yang sebelumnya merupakan Wakil Ketua DPRD Cilacap.
Selain serah terima kepemimpinan, acara dalam acara pelantikan itu juga berlangsung penyerahan secara simbolis dengan penyerahan palu sidang dari Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cilacap Sindy Syakir, kepada pimpinan sementara Taufik Nurhidayat.
"Saya ucapkan selamat kepada masyarakat yang telah memilih dan selamat kepada yang terlantik.
Tapi yang sudah selesai di periode ini dan tidak terlantik kita harapkan pula sumbangsihnya untuk Kabupaten Cilacap," kata Taufik pimpinan sementara DPRD Cilacap kepada Tribunbanyumas.com
Taufik mengungkapkan bahwa usai dilantik, para anggota DPRD Cilacap ini nantinya juga akan dibekali dengan Bintek dan Orientasi untuk penyesuaian.
Dia berpesan kepada anggota legislatif yang baru agar dapat menyesuaikan diri dan beradaptasi dengan lingkungan kerja.
Tak lupa Taufik pun meminta seluruh anggota terlantik untuk selalu berpedoman kepada regulasi dan tupoksi.
| Koperasi Desa UBSK Kewasen, Strategi Bangun Ekonomi Lokal |
|
|---|
| Debit Air Kali Cilempah "Mengamuk", Jembatan Penghubung 3 Desa di Karangpucung Cilacap Runtuh |
|
|---|
| Detik-detik Jalan Ambles 30 Cm Sepanjang 7 Meter Akibat Hujan Deras di Cilacap |
|
|---|
| Diterjang Angin Kencang, Rumah Warga di Cilacap Ambruk, BPBD Salurkan Bantuan Stimulan |
|
|---|
| Kejar Target Investasi 2025, Pemkab Cilacap Kenalkan Potensi Unggulan Tarik Investor Baru |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.