Cek Layanan Klinik Hewan Gayamsari dan Puskeswan Mijen di Semarang, Lengkap dengan Jadwal
Klinik Hewan Gayamsari dan Puskeswan Mijen di Semarang tawarkan layanan kesehatan hewan lengkap, mulai vaksinasi hingga steril, dengan tenaga medis.
Penulis: Eka Yulianti Fajlin | Editor: Daniel Ari Purnomo
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Pemerintah Kota Semarang memastikan kebutuhan pecinta hewan kesayangan terpenuhi melalui layanan di Klinik Hewan Gayamsari dan Puskeswan Mijen.
Klinik Hewan Gayamsari berlokasi di Jalan Slamet Riyadi Nomor 4 B, Gayamsari, sementara Puskeswan Mijen berada di Jalan RM. Hadisubeno, Tambangan, Mijen.
“Monggo Bapak/Ibu, masyarakat yang mau memeriksakan hewan peliharaannya bisa langsung datang ke Klinik Hewan Gayamsari atau Puskeswan Mijen,” ujar Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu.
Layanan yang tersedia meliputi konsultasi dan pemeriksaan fisik hewan, pengobatan melalui injeksi, serta konsultasi pemeliharaan dan kesehatan hewan kesayangan.
Selain itu, tersedia layanan pemeriksaan kebuntingan dengan ultrasonografi (USG), vaksinasi rabies untuk anjing dan kucing, vaksin tiga penyakit pada kucing, serta vaksin khusus anjing.
Klinik ini juga menyediakan layanan steril kucing, termasuk kastrasi untuk kucing jantan dan ovariohisterektomi untuk kucing betina.
“Layanan ini ada biayanya karena dikenakan retribusi sesuai Perda Kota Semarang Nomor 10 tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Meski begitu, In syaa Allah masih terjangkau,” tambah Mbak Ita, sapaan akrab Wali Kota.
Masyarakat dapat mendaftar layanan melalui tautan https://sikewan.dispertan.semarangkota.go.id/ atau langsung datang ke lokasi.
Jam operasional Klinik Hewan Gayamsari dan Puskeswan Mijen adalah Senin hingga Kamis pukul 08.00-15.00 WIB dan Jumat pukul 08.00-11.30 WIB.
Informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui WhatsApp di nomor 08886867434 selama jam kerja.
Kedua fasilitas ini didukung 13 tenaga medis yang terdiri dari 8 dokter hewan dan 5 paramedis.
“Semoga layanan ini membantu masyarakat untuk merawat anabul (anak bulu) kesayangannya,” tutup Hevearita.
Beasiswa Gratis ke Eropa, Poltekkes Kemenkes Semarang Buka Jalan bagi Perawat Muda |
![]() |
---|
Penculik Anak di Semarang Sasar Siswi SD & SMP untuk Beradegan Tak Senonoh lalu Diberi Es Teh Jumbo |
![]() |
---|
Harga Emas Antam Hari Ini Kamis 9 Oktober 2025 Kembali Catatkan Rekor, Tembus Rp 2,3 Juta Per Gram |
![]() |
---|
Prakiraan Cuaca Kota Semarang Hari Ini Kamis 9 Oktober 2025: Hujan Ringan |
![]() |
---|
2 Mahasiswa Undip Semarang Yang Sekap Intel Langsung Hirup Udara Bebas, Meski Divonis Bersalah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.