Berita Blora
Jelang Idul Adha, 85 Petugas Bakal Diterjunkan untuk Awasi Kesehatan Hewan Kurban di Blora
Dinas Pangan, Pertanian, Peternakan dan Perikanan Blora bakal menerjunkan tim untuk mengawasi hewan ternak yang diperuntukkan sebagai hewan kurban
Penulis: M Iqbal Shukri | Editor: muslimah
TRIBUNJATENG.COM, BLORA - Dinas Pangan, Pertanian, Peternakan dan Perikanan (DP4) Blora bakal menerjunkan tim untuk mengawasi hewan ternak yang diperuntukkan sebagai hewan kurban.
Kepala Bidang Kesehatan Hewan DP4 Kabupaten Blora, Rasmiyana, mengatakan total petugas pemantauan hewan kurban yang akan diterjunkan ada 85 orang.
Mereka akan ditugaskan ke 16 kecamatan yang ada di Blora.
"Jadi mereka ini, akan membantu pengawasan agar ternak-ternak untuk kurban dalam keadaan sehat terbebas dari penyakit menular seperti PMK dan LSD," jelasnya, kepada Tribunjateng, Sabtu (31/5/2025).
Lebih lanjut, puluhan petugas itu, akan mulai diterjunkan pada H-2 sebelum Idul Adha.
"Jadi kita sudah membentuk tim petugas pemantauan hewan kurban yang tersebar di berbagai di 16 kecamatan, sudah kita berikan arahan dan bimbingan teknis untuk pelaksanaan kegiatan pemantauan hewan kurban," terangnya.
Saat di lapangan, jika nanti ditemukan ada hewan kurban yang memiliki gejala penyakit menular, seperti PMK dan LSD, petugas diminta untuk melakukan penanganan, dan berkoordinasi dengan panitia kurban setempat.
"Jika menemukan (hewan kurban bergejala sakit) kami minta agar segera dilaporkan untuk ditindaklanjuti dan diberikan pengarahan pada panitia atau pedagang-pedagang yang menyiapkan hewan kurban, untuk diberikan penanganan kesehatan," paparnya.(Iqs)
| Bupati Blora Mengenang Sesepuh Sedulur Sikep Samin: Mbah Lasiyo Tokoh Panutan |
|
|---|
| Sesepuh Samin Mbah Lasiyo Wafat Akibat Sakit Paru-Paru, Dimakamkan Sesuai Syariat Islam |
|
|---|
| Pemkab Blora Sarankan Kontraktor Pekerjakan Warga Lokal saat Bangun Pasar Ngawen |
|
|---|
| Update Program Cek Kesehatan Gratis di Blora: Masih Banyak Warga Takut |
|
|---|
| BNPT Sebut Perempuan dan Anak Rentan Terpapar Paham Radikalisme, Ini Alasannya |
|
|---|
