Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Banyumas

Bupati Serahkan Penghargaan kepada Inovator Banyumas, Tekankan Inovasi Harus Berdampak Nyata

Pemerintah Kabupaten Banyumas memberikan penghargaan kepada para inovator terbaik dari perangkat daerah dan masyarakat umum

Penulis: Permata Putra Sejati | Editor: muh radlis
IST
PEMBERIAN PENGHARGAAN - Pemberian penghargaan kepada para inovator terbaik dari perangkat daerah dan masyarakat umum dalam ajang Banyumas Innovation Day 2025, Selasa (18/11/2025). Penghargaan diserahkan langsung oleh Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono, di Pendopo Si Panji. Ist. Pemkab Banyumas 

TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO - Pemerintah Kabupaten Banyumas memberikan penghargaan kepada para inovator terbaik dari perangkat daerah dan masyarakat umum dalam ajang Banyumas Innovation Day 2025.


Penghargaan diserahkan langsung oleh Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono, di Pendopo Si Panji. 


Mereka yang menerima penghargaan merupakan peserta terpilih dari dua ajang perlombaan inovasi, yakni Banyumas Innovation Government Award (BIG Award) dan Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat (KRENOVA) Kabupaten Banyumas.


Kepala Bappedalitbang Banyumas, Dedy Noerhasan, mengatakan BIG Award diikuti 27 perangkat daerah, 3 rumah sakit daerah, dan 27 kecamatan. 


Adapun KRENOVA menyasar inovator dari masyarakat umum, baik individu maupun kelompok, dengan peserta 44 orang.


"Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas inovasi digital maupun non-digital dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan menjawab persoalan masyarakat," ujarnya kepada Tribunbanyumas.com, dalam rilis, Rabu (19/11/2025). 


Bupati Sadewo mengapresiasi seluruh inovator yang sukses mengembangkan gagasan kreatif untuk menyelesaikan persoalan publik.

Baca juga: Prabowo Perintahakan Beberapa Menteri dan Kepala BNPB Turun Langsung ke Cilacap dan Banjarnegara


Menurutnya, proses menciptakan inovasi membutuhkan keberanian mencoba hal baru, kerja keras, dan ketekunan.


"Inovasi bukan sekadar untuk dilombakan. 


Inovasi harus diimplementasikan dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," tegas Sadewo.


Ia berharap inovasi yang lahir tidak berhenti sampai tahap lomba, tetapi dikembangkan lebih jauh agar bisa diterapkan lebih luas di Banyumas.


Pemkab Banyumas, lanjut Sadewo, berkomitmen memperkuat ekosistem inovasi melalui regulasi pendukung, pendampingan, dan ruang kolaborasi.


"Sinergi antarlembaga, dunia pendidikan, usaha, dan masyarakat harus semakin diperkuat. 


Hanya dengan kolaborasi, inovasi bisa memberikan hasil optimal," ujarnya.


Daftar Penerima Penghargaan Inovasi Banyumas 2025

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved