Berita Pati
Ahmad Husein Tiba-tiba Datangi Posko Aliansi Masyarakat Pati Bersatu, Dikepung dan Dimaki-Maki Massa
Ahmad Husein bikin suasana geger ketika dia mendatangi posko Aliansi Masyarakat Pati Bersatu (AMPB) di depan Kantor Bupati Pati
Penulis: Mazka Hauzan Naufal | Editor: muslimah
Ketika situasi semakin gaduh, petugas kepolisian pun langsung turun tangan melakukan pengamanan demi mencegah terjadinya tindak kekerasan.
Mereka mengevakuasi Husein dengan cara mendorong mobilnya ke tempat aman, yakni halaman Pendopo Kabupaten Pati.
"Ada informasi bahwa ada kerumunan warga. Ada teriakan-teriakan yang membuat suasana gaduh. Kemudian kami amankan salah satu orang (Husein-red.) dan mobilnya kami evakuasi. Mobilnya mati (mogok)," kata Kasat Reskrim Polresta Pati Kompol Heri Dwi Utomo.
Dia menambahkan, setelah itu, situasi kembali kondusif.
Sementara, Koordinator AMPB, Supriyono alias Botok, meyakini bahwa Husein sedang dalam keadaan mabuk ketika datang ke posko.
"Sebab mulutnya mengeluarkan bau alkohol," jelas dia.
Botok mengaku tidak tahu ketika tiba-tiba puluhan warga yang berada di Alun-Alun mendatangi Husein yang sudah kembali masuk ke dalam mobil, kemudian berteriak memaki-makinya.
"Husein sempat bilang, katanya dia bertanggung jawab terhadap kondusivitas Pati. Tapi bilang gitu dalam kondisi mabuk," ucap Botok.
Dia mengaku tidak tahu apa maksud kedatangan Husein ke posko.
Botok sendiri menegaskan dirinya tidak ingin situasi ribut. Dia sudah berupaya mengendalikan massa agar tidak anarkis.
Namun, massa yang marah spontan datang dan meneriaki Husein sehingga dia terpaksa menepi, sampai pada akhirnya polisi melakukan langkah penertiban dan mengamankan Husein dengan menjauhkannya dari kerumunan massa. (mzk)
| Listrik Padam Lima Hari Terakhir, Warga Pati Ancam Sandera Mobil PLN |
|
|---|
| Kronologi Persoalan Keluarga Berujung Pertumpahan Darah di Pati, Lansia Dilarikan ke Rumah Sakit |
|
|---|
| Bupati Pati Sudewo Komitmen Dukung Persipa Pati Naik Kasta Lagi ke Liga 2 |
|
|---|
| Polisi Gagalkan Tawuran Geng GEEM vs SPISAKO di Pati, 12 Pelajar Digelandang |
|
|---|
| Puluhan Warga Sriwedari Pati Gruduk Polsek Jaken, Pertanyakan Penyelidikan Kasus Penganiayaan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.