Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Banyumas

Aksi Chef Jordhi di Banyumas: Demo Masak Tandai Pembukaan Showroom Peralatan Dapur Teknologi Tinggi

Cooking demo bersama Chef Jordhi Aldyan, finalis MasterChef Indonesia Season 6 berlangsung seru. 

Tribunjateng/Permata Putra Sejati 
LIVE COOKING - Acara pembukaan berlangsung meriah dengan cooking demo bersama Chef Jordhi Aldyan, finalis MasterChef Indonesia Season 6, Jumat (7/11/2025) di Depo Pelita Sokaraja. Acara tersebut bersamaan dengan grand launching peralatan dapur premium FOTILE yang resmi membuka showroom terbarunya di Depo Pelita Sokaraja. 

"Kehadiran kantor cabang ini membuat layanan purna jual kami semakin dekat dan mudah dijangkau oleh pelanggan di wilayah Jawa Tengah, termasuk Purwokerto," tutur Ainur Yanni, Regional Sales Manager FOTILE Jawa Tengah & DIY.

Baca juga: Klarifikasi Aisyahrani Adik Syahrini Soal Pawon Bu Cetar Comot Foto Siomay Chef Devina Hermawan

Didirikan pada 1996 di Tiongkok, FOTILE kini dikenal sebagai peralatan dapur nomor satu di dunia, hadir di lebih dari 32 negara, termasuk Amerika Serikat, Australia, Singapura, dan Malaysia.

Produk FOTILE meliputi cooker hood, kompor tanam, oven, mesin pencuci piring, penyaring air, hingga dishwasher berteknologi tinggi.

Di Indonesia, FOTILE mulai beroperasi sejak 2016 dan kini telah menjangkau lebih dari 30 kota dengan 50 distributor resmi. (jti) 

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved