Longsor di Majenang Cilacap
Satu Korban Kembali Ditemukan, 20 Warga Masih Hilang di Longsor Cibeunying
Satu korban bencana tanah longsor di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang ditemukan, Jumat (14/11/2025) siang.
Penulis: Rayka Diah Setianingrum | Editor: muh radlis
Pernyataan Bupati Cilacap
Bupati Cilacap Syamsul Aulia Rachman memastikan penanganan pascabencana akan dibahas setelah operasi SAR diselesaikan.
“Setelah operasi selesai kami bahas relokasi serta penanganan rumah warga yang terdampak,” kata Syamsul.
Ia juga menjelaskan bahwa lima korban luka masih menjalani perawatan di RSUD Majenang dan berada dalam kondisi stabil.
“Saat ini ada lima korban luka yang masih dirawat dan kondisinya sudah baik,” ungkapnya.
Mitigasi jangka panjang akan dilakukan bersama pemerintah provinsi, BNPB, dan para ahli untuk mengantisipasi potensi bencana susulan.
“Kami akan melibatkan ahli untuk menilai kerawanan dan merumuskan langkah mitigasi terbaik,” ujarnya.
Seluruh sumber daya pemerintah kembali dikerahkan sejak pagi untuk membantu percepatan proses evakuasi.
“Pagi ini seluruh alat dan personel kami tarik lagi ke lapangan untuk mempercepat penanganan,” kata Syamsul.
Sebelumnya, bencana tanah longsor menerjang Desa Cibeunying, Majenang, pada Kamis (13/11/2025) pukul 19.00 WIB setelah hujan deras berkepanjangan mengguyur wilayah tersebut.
Longsoran besar menimbun beberapa rumah warga dan membuat puluhan orang menjadi korban.
Berdasarkan pendataan sementara, di Dusun Tarukahan terdapat 15 orang selamat, tiga orang meninggal, dan enam orang masih dalam pencarian, dengan total 24 korban.
Sementara itu, di Dusun Cibuyut terdapat delapan orang selamat dan 14 orang masih dicari, dengan total 22 warga terdampak. (ray)
tribunjateng.com
detik-detik longsor Cilacap
Korban Longsor Majenang
Longsor Majenang
Muh Radlis
Rayka Diah Setianingrum
| Kisah Wardi Cari Keluarganya di Tengah Timbunan Longsor Majenang Cilacap: Saya Ingin Mereka Pulang |
|
|---|
| Menunggu Kabar 21 Korban Longsor Ciibeunying Cilacap, Rislam: Boneka Itu Milik Maya |
|
|---|
| Cerita Warga Detik-detik Longsor Timbun Dua Dusun di Cilacap: Suara Gemuruh Terdengar Cukup Keras |
|
|---|
| Update Longsor di Majenang Cilacap: 2 Warga Tarukahan Meninggal, 21 dalam Pencarian |
|
|---|
| BREAKING NEWS: 2 Orang Tewas dan 21 Hilang Akibat Longsor di Majenang Cilacap |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251114_longsor-di-cilacap.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.