Berita Pati
Operasi Zebra Candi di Pati, Polisi Bagikan Helm Gratis pada Pengendara
Polresta Pati menggelar Operasi Zebra Candi 2025 di Jalan Kolonel Sunandar, tepatnya di depan GOR Pesantenan Pati.
Penulis: Mazka Hauzan Naufal | Editor: M Zainal Arifin
TRIBUNJATENG.COM, PATI - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pati menggelar kegiatan simpatik dalam rangka Operasi Zebra Candi 2025 di Jalan Kolonel Sunandar, tepatnya di depan GOR Pesantenan Pati, Selasa (18/11/2025).
Kegiatan ini melibatkan berbagai stakeholder seperti Jasa Raharja, Dishub, UPPD/Dispenda, DPKAD hingga Bank Jateng sebagai bentuk kolaborasi dalam meningkatkan keselamatan berlalu lintas.
Kasat Lantas Polresta Pati, Kompol Riki Fahmi Mubarok, menjelaskan bahwa Operasi Zebra Candi tahun ini dikemas dengan pendekatan humanis untuk mengajak masyarakat lebih peduli terhadap keselamatan.
“Kami ingin masyarakat merasakan bahwa Polantas hadir untuk melindungi, mengedukasi, dan mengingatkan. Fokusnya lebih kepada pencegahan,” ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut, Satlantas membagikan helm SNI gratis kepada pengendara dan pembonceng yang belum menggunakan helm.
Sebanyak tujuh helm diberikan langsung di lokasi sebagai upaya menekan angka fatalitas kecelakaan.
“Helm adalah pelindung utama kepala. Ini bukan sekadar aturan, melainkan kebutuhan yang menyelamatkan nyawa,” tegas Riki.
Kegiatan simpatik ini juga diwarnai dengan momen humanis ketika petugas memberikan bantuan beras kepada seorang pengguna jalan yang sedang mengantarkan suaminya.
Baca juga: Kata Kades Dengkek Pati Ihwal Tudingan Penyelewengan Dana Kas Desa Rp 345 Juta: Itu Tidak Sengaja
Suami perempuan tersebut diketahui mengalami amputasi akibat terkena ekor ikan pari saat bekerja di laut.
“Kami tersentuh dengan kondisi yang bersangkutan. Bantuan ini tidak besar, tapi kami berharap bisa sedikit meringankan beban mereka,” kata Riki.
Selain itu, petugas juga membagikan 50 brosur keselamatan lalu lintas, 27 suvenir, serta memberikan 13 teguran simpatik kepada pengendara yang belum tertib.
Pelayanan Samsat Keliling turut hadir melayani pembayaran pajak kendaraan.
“Kami ingin Operasi Zebra tidak hanya terlihat sebagai penertiban, melainkan juga pelayanan kepada masyarakat,” tambah dia.
Riki pun mengingatkan pentingnya kesadaran menggunakan helm setiap saat.
“Kami masih menemukan kecelakaan ringan berubah fatal karena pengendara tidak memakai helm. Kesadaran ini harus terus ditanamkan,” paparnya.
Baca juga: Warga Dengkek Pati Kecewa Kades Lepas dari Hukum Usai Kembalikan Dana Desa yang Diselewengkan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251118_Polresta-Pati-bagikan-Helm.jpg)