Berita Semarang
DPRD Kota Semarang Ajak Warga Aktif Berpartisipasi dalam Pembangunan Infrastruktur
DPRD Kota Semarang mengajak masyarakat untuk lebih aktif berpartisipasi dalam pembangunan infrastruktur kota.
Penulis: Idayatul Rohmah | Editor: raka f pujangga
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG — DPRD Kota Semarang mengajak masyarakat untuk lebih aktif berpartisipasi dalam pembangunan infrastruktur kota.
Ajakan ini disampaikan Wakil Ketua DPRD, Suharsono dalam dialog interaktif yang digelar DPRD Kota Semarang di Hotel Quest, Kamis (20/11/2025).
Baca juga: Lacak Posisi via HP, Pelaku Penggelapan Motor Pakai Modus Pinjam Jemput Istri Terbongkar di Semarang
Kegiatan dengan tema “Peran serta Masyarakat dalam Pembangunan Infrastruktur di Kota Semarang” menghadirkan Suharsono sebagai narasumber bersama Kepala Bappeda Kota Semarang, yang diwakili Kepala P3MKM Kota Semarang, Anung Giyaningrih, dan akademisi Prof Hardi Warsono, MT (Guru Besar FISIP Universitas Diponegoro).
Diskusi ini menjadi ruang tukar suara antara masyarakat dan pemangku kebijakan terkait tantangan dan solusi pembangunan kota.
Suharsono menekankan pembangunan tidak boleh dilakukan secara top-down semata. Ia menyatakan, kolaborasi aktif warga sangat krusial agar kebijakan pembangunan benar-benar mencerminkan kebutuhan lapangan.
“Saya mendorong warga Semarang untuk tidak hanya menjadi penonton. Masukan dan keluhan warga terkait saluran air, normalisasi sungai, maupun perbaikan jalan harus tersampaikan langsung agar dapat ditindaklanjuti oleh pemerintah kota,” kata Suharsono dalam keterangannya, Minggu (23/11).
Suharsono juga menekankan pentingnya pelayanan publik yang inovatif. Menurutnya, partisipasi masyarakat dapat memperkuat legitimasi kebijakan dan menjaga pembangunan lebih merata di semua wilayah kota.
Baca juga: Link Live Streaming Persiba Balikpapan vs PSIS Semarang, Kembalinya Jafri Sastra
Terkait infrastruktur, ia juga sebelumny menyoroti isu kesiapsiagaan menghadapi musim hujan.
Ia menegaskan, laporan aduan warga tentang jalan rusak atau saluran tersumbat harus ditindaklanjuti dengan cepat demi menjaga keselamatan masyarakat.
Sementara itu, melalui kegiatan dialog interaktif ini ia berharap menjadi jembatan bagi aspirasi publik agar dapat diterjemahkan ke dalam program pembangunan yang konkret dan berdampak nyata bagi kesejahteraan warga Semarang. (*)
| Lacak Posisi via HP, Pelaku Penggelapan Motor Pakai Modus Pinjam Jemput Istri Terbongkar di Semarang |
|
|---|
| PSEL Diproyeksikan Jadi Penggerak Investasi di Kota Semarang pada 2026 |
|
|---|
| Lima Fakta Kasus Asusila Instruktur Fitnes di Semarang, Gunakan Video Mesum untuk Peras Korban |
|
|---|
| KIARA Bakal Gelar Festival Bahari 2025 di Unika Semarang, Tonjolkan Produk Pangan Laut |
|
|---|
| BPJSTK Semarang Pemuda Perluas Perlindungan Pekerja Melalui CRM |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251123_Wakil-Ketua-DPRD-Kota-Semarang-Suharsono_1.jpg)