Pilwakot Semarang
Hendi Tancap Gas Penuhi Janji Kampanye Usai Ditetapkan KPU sebagai Wali Kota Terpilih
paslon nomor urut dua, Hendi-Ita (Hebat) ditetapkan menjadi Walikota dan Wakil Wali Kota Semarang terpilih dalam Pilwakot Semarang 2015.
Penulis: galih permadi | Editor: rustam aji
“Jadi nanti tidak ada istilahnya saling menunggu. Tetapi kami langsung bergerak. Saya akan fokus ke kajian perlindungan perempuan dan anak di Kota Semarang," ujarnya.
Empat kabupaten ditunda
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah, Joko Purnomo memastikan KPU di 17 Kabupaten dan Kota, Selasa (22/12) sudah melakukan penetapan pasangan calon (paslon) pemenang Pilkada serentak 9 Desember lalu. "Semua hari ini, ada yang pagi, siang, dan ada yang malam," kata Joko.
Ia menjelaskan, dari 21 Kabupaten dan Kota yang melakukan Pilkada serentak terdapat empat kabupaten yang harus ditunda. Karena terdapat pasangan calon yang keberatan dengan hasil rekapitulasi dan mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK).
"Empat kabupaten masih menunggu putusan MK terkait dengan adanya pendaftaran gugatan yang tercatat di panitera MK. Antara lain Sragen, Pekalongan, Pemalang, dan Wonosobo," katanya.
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo mengatakan, adanya gugatan dari lima Paslon di empat kabupaten tersebut tidak masalah. Sebab menggugat adalah hak mereka dengan syarat buktinya harus lengkap. Ketika sudah ada putusan harus diterima. "Itu bagus jadi tidak perlu ada tabrakan antarkonstituen, dan ribut-ribut lainnya," katanya (*)
