Berita Wonosobo
Gerak Cepat Tangani Banjir di Kejajar, DPUPR Wonosobo Normalisasi Saluran Drainase
Kepala DPUPR Kabupaten Wonosobo, Nurudin Ardiyanto telah melakukan assesement tarkait banjir yang terjadi di Kejajar, Wonosobo, tepatnya di Jalan Dien
Penulis: Imah Masitoh | Editor: m nur huda
TRIBUNJATENG.COM, WONOSOBO - Kepala DPUPR Kabupaten Wonosobo, Nurudin Ardiyanto telah melakukan assesement tarkait banjir yang terjadi di Kejajar, Wonosobo, tepatnya di Jalan Dieng Kilometer 17.
Banjir yang terjadi pada Sabtu (14/01/2023) sore mengakibatkan lalu lintas sepanjang jalan tersebut terganggu.Â
Bahkan air sampai meluap ke pemukiman, hingga beberapa sepeda motor milik warga tertimbun tanah akibat banjir.
Menurut Kepala DPUPR Kabupaten Wonosobo, menurutnya setiap kejadian bencana perlu dicari sumber masalah.Â
Solusi dari setiap permasalahan harus ada pemecahannya dan segera ditindaklanjuti dengan penanganan agar tidak terulang.Â
Sumber masalah banjir di Kejajar ini, disebabkan karena curah hujan yang cukup tinggi.Â
Hingga mengakibatkan kumpulan air dari Rowojali, Rowomukti, dan Gataksari volumenya sudah melebihi ambang batas daya tampung drainase yang ada sehingga air meluap ke Jalan Dieng.Â
Drainase depan Pasar Kejajar sampai dengan pertigaan arah ke Menjer beberapa diantaranya terisi sampah, pasir dan batu sehingga air terhambat.Â
"Sementara itu, gorong-gorong di depan PLN lebih kecil daripada penampang saluran diatasnya," tuturnya.
DPUPR Kabupaten Wonosobo akan segera melakukan penanganan segera dengan membuat sodetan untuk mengalihkan air.
Sehingga dengan ini mengurangi volume dan debit air yang mengalir, akan segera dilakukan normalisasi saluran drainase dan membuat lubang inled. (ima)Â
Â
Hari Tuberkulosis Sedunia, Kasus Tuberkulosis di Wonosobo Merata di Seluruh Wilayah |
![]() |
---|
Angin Kencang Akibatkan Pohon Tumbang dan Rusak Belasan Rumah di Desa Gadingrejo Wonosobo |
![]() |
---|
Inilah Masjid Tertua di Wonosobo, Masjid Al-Manshur Jadi Magnet Peziarah Datang ke Makam Kyai Walik |
![]() |
---|
Jelang Ramadan Tim TPID Kabupaten Wonosobo Pantau Barang Kebutuhan Pokok di Pasar |
![]() |
---|
Pemkab Wonosobo Gelar Musrenbangkab 2023, Sinkronisasi dan Sinergitas Penyusunan RKPD 2024 |
![]() |
---|