Berita Kendal
Bupati Dico Targetkan Tingkat Kemiskinan Turun Menjadi 8,39 Persen
Bupati Kendal Dico M. Ganinduto melakukan pembinaan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH)
Penulis: hermawan Endra | Editor: Catur waskito Edy
TRIBUNJATENG.COM, KENDAL - Bupati Kendal Dico M. Ganinduto melakukan pembinaan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH) di Aula Kecamatan Cepiring, Rabu (22/11/2023).
Pada kesempatan itu Dico M. Ganinduto menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran Dinas Sosial Kendal khususnya pendamping PKH atas pencapaian kinerja pendataan, penyaluran dan pembinaan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Lebih lanjut pihaknya menjelaskan bahwa tingkat kemiskinan di Kabupaten Kendal Kendal pada tahun 2022 mengalami penurunan menjadi 9,48 persen sebelumnya tahun 2021 adalah 10,24 persen.
“Dari data saat ini tentu menunjukan kita berada dibawah rata-rata Provinsi Jawa Tengah sebesar 10,93 persen Nasional sebesar 9,54 % , Selanjutnya kita menargetkan di tahun 2023 ini turun menjadi 9,39-8,39 % ,” imbuhnya.
Pemerintah Kabupaten Kendal terus berupaya untuk meningkatkan kualitas SDM yang ada, sehingga kelak mampu menjawab tantangan ke depan dalam meningkatkan pembangunan dan perekonomian daerah Kabupaten Kendal.
Harapan besar dari Dico M. Ganinduto adalah para penerima manfaat dapat segera lulus dari program PKH dan mulai mampu berkembang dalam kemandirian, dalam hal ini pendamping PKH diminta untuk dapat memberikan pengarahan dan dukungan.
Sementara Kepala Dinas Sosial Muntoha menyampaikan penyaluran bantuan kepada PKH tahun 2023 telah mencapai 3 tahap dan pada tahap ke tiga terdapat penurunan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
“Dari data yang kita miliki tahap satu meyalurkan 47.209 KPM, tahap dua 47.430 KPM, tahap tiga menurun 44.496 KPM dan tahap 4 belum terlaksana. Tahap tiga terjadi penurunan akibat kebijakan Pekerja Penerima Upah diatas UMK,” jelas Kadinsos Muntoha. (*)
Baca juga: UMK 2024 Kabupaten Batang Diusulkan Naik 1,78 Persen, Jadi Rp 2.322.897
Baca juga: UPDATE : Kecelakaan Bianglala di Colomadu Karanganyar, Polisi Tetapkan Satu Tersangka
Baca juga: Tanggapan Kepala Sekolah SMKN 1 Sayung Soal Demo Siswa tak Pernah Ada Upacara Hari Senen : Itu Hoax
Baca juga: DETIK-DETIK Ular Kobra King Lewat di Kerumunan Wisatawan Saat Bersantai
| 18 Atlet NPCI Asal Kendal Akan Bertanding di Kejurprov Semarang, Diminta Harumkan Daerah |
|
|---|
| Remaja Bawa Sajam Diciduk Polres Kendal, Diduga Hendak Tawuran Antar Pelajar |
|
|---|
| Baru Juga Diperbaiki, Jalan Pantura Kendal Kembali Bergelombang Parah Bikin "Was-was" Pengendara |
|
|---|
| Jalur Pos Pantes Karangtengah Hingga Sumberejo Kendal Ditutup Sementara, Ada Pengecoran |
|
|---|
| Pesan Bupati ke Santri Kendal Jelang Peringatan HSN 2025 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.