Kesehatan
Daftar Khasiat Baik Minum Wedang Jahe Campur Kayu Manis
Berikut ini daftar khasiat baik dari mengonsumsi wedang jahe campur kayu manis.
Penulis: Adelia Sari | Editor: galih permadi
TRIBUNJATENG.COM - Berikut ini daftar khasiat baik dari mengonsumsi wedang jahe campur kayu manis.
Jahe dan kayu manis selama ini dikenal sebagai bumbu dapur.
Dua bahan ini memiliki aroma khas sehingga memberikan cita rasa sendiri bagi makanan.
Di samping itu, jahe dan kayu manis juga sangat baik untuk memelihara kesehatan.
Baca juga: Mitos atau Fakta Minum Jahe Bisa Menurunkan Kolesterol? Ini Penjelasannya
Tak heran jika kedua bahan ini sering dikonsusmi.
Nah berikut ini manfaat dan khasiat dari wedang jahe dan kayu manis.
1. Mengurangi kolesterol
Tak hanya jahe, kayu manis juga mampu membantu mengurangi kolesterol dalam darah.
Campurkan teh kayu manis, serai dan teh jahe dengan madu untuk mendapatkan khasiat ini.
2. Menghangatkan tubuh
Kayu manis memiliki aroma harum yang bisa membuat pikiran rileks.
Sedangkan jahe memiliki aroma lembut dari minyak atsiri yang terkandung di dalamnya.
Ramuan dua bahan ini bisa membuat tubuh hangat dan menenangkan pikiran.
3. Memperkuat imun tubuh
Jahe adalah salah satu rempah yang bagus untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh karena tanaman ini memiliki kandungan antioksidan tinggi.
| Daftar Khasiat Air Seledri untuk Kesehatan, Bisa Direbus atau Jadi Jus Segar |
|
|---|
| Daftar Manfaat Buah Alpukat yang Baik untuk Kesehatan |
|
|---|
| 5 Manfaat Baik Makan Alpukat bagi Kesehatan |
|
|---|
| Dua Pasien Jalani Kateterisasi Jantung Gratis Lewat Program CSR di RS Keluarga Sehat Semarang |
|
|---|
| SMC Neurosurgeon Update 2025 Soroti Lompatan Teknologi Bedah Saraf |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/jahe-kayoe-manis.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.