Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Hukum dan Kriminal

BIKIN NYESEK, 4 Mayat Masih Satu Keluarga Diduga Dibunuh dan Dirampok, Baru Jual Tanah Rp 200 Juta

Warga lanjut usia bernama Masturo (70) dan tiga anggota keluarganya diduga menjadi korban perampokan dan sekaligus pembunuhan.

Editor: Muhammad Olies
Sripoku.com/Fajeri Ramadhoni
Penemuan 4 jenazah dalam satu rumah yang masih satu keluarga menggemparkan warga Desa Lumpatan Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). 

TRIBUNJATENG.COM - Warga lanjut usia bernama Masturo (70) dan tiga anggota keluarganya diduga menjadi korban perampokan dan sekaligus pembunuhan.

Polisi masih melakukan penyelidikan intensif untuk mengungkap kasus yang menggegerkan warga Desa Lumpatan 1, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatra Selatan ini.

Identitas tiga korban lain yakni Heri (50), merupakan anak dari Masturo. Lalu Au (5) serta Ma (12) yang merupakan anak Heri.

Jasad keempat korban ditemukan Rabu (20/12/2023).

Keempat korban itu diduga telah meninggal selama beberapa hari sebelum ditemukan.

Saat ditemukan, terdapat sejumlah luka di tubuh keempat korban.

Dari kondisi luka-luka di tubuh para korban, polisi menduga mereka menjadi korban pembunuhan.

Dugaan itu disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kasat Reskrim Polres Muba, Iptu Dedi Kurniawan, mengutip Kompas.com.

"Ada dugaan sementara ada tindak kriminal. Namun keterangan lengkapnya belum bisa dijelaskan karena (masih) penyelidikan," ujarnya, Rabu.

Polisi telah mengevakuasi empat jenazah tersebut ke Rumah Sakit Bhayangkara Palembang untuk keperluan autopsi.

Empat mayat ditemukan dalam satu rumah di Desa Lumpatan Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).
Empat mayat ditemukan dalam satu rumah di Desa Lumpatan Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). (Sripoku.com/Fajeri Ramadhon)

Kronologi Penemuan Mayat

Penemuan empat mayat itu bermula saat warga sedang membersihkan rumput di sekitar rumah korban.

 Kemudian, warga mencium aroma tak sedap.

Warga yang penasaran lantas mencari sumber bau tersebut. Demikian informasi yang dihimpun Sripoku.com. 

Setelah mendekati rumah korban, aroma tak sedap itu tercium makin kuat.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved