Berita Nasional
Kubangan Sedalam 1 Meter di Nyalindung Sukabumi Memakan Korban Jiwa, 3 Balita Ditemukan Tewas
Ketiga balita yang meninggal dunia di kubangan itu berinisial MK (4) berjenis kelamin perempuan, serta MI (5) dan MS (4,5) berjenis kelamin pria.
TRIBUNJATENG.COM, SUKABUMI - Kampung Warungwaru, Desa Neglasari, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat gempar seusai salah satu warganya mendapati ada tiga balita tewas di sebuah kubangan kampung setempat.
Berdasarkan hasil pelaporan ke pihak kepolisian, kejadian penemuan tiga jenazah tersebut pada Kamis (11/1/2024) siang.
Belum diketahui secara pasti mengapa ketiga balita warga kampung setempat itu bisa berada di lokasi dan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Pihak kepolisian atau dalam hal ini Polsek Nyalindung tengah berkoordinasi untuk mencari kepastian penyebab hingga kronologi ketiga balita tersebut meninggal dunia.
Baca juga: Wanita Tewas Mengenaskan di Sukabumi Diduga Sengaja Tabrakkan Diri ke Kereta Api Pangrango
Baca juga: Kisah Sedih Mahasiswi Sukabumi Tertabrak Kereta Api: Faizza Meninggal Tertabrak KA Pangrango
Tiga balita ditemukan tewas di kubangan di sekitar lahan perusahaan peternakan ayam Jalan Raya Sukabumi-Sagaranten, Kampung Warungwaru, Desa Neglasari, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis (11/1/2024).
Ketiga balita yang meninggal dunia berinisial MK (4) berjenis kelamin perempuan, serta MI (5) dan MS (4,5) berjenis kelamin pria.
Ketiga korban merupakan warga Kampung Warungwaru.
Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto mengatakan, pihak kepolisian mendapatkan laporan sekira pukul 11.30.
Bhabinkamtibmas kemudian menuju lokasi yang dilaporkan.
"Insiden tersebut tidak ada yang mengetahui secara pasti penyebab ketiga anak tenggelam hingga meninggal dunia," ungkap AKP Joko Susanto seperti dilansir dari Kompas.com, Jumat (12/1/2024).
AKP Joko menuturkan, kubangan tempat lokasi ditemukannya ketiga jenazah korban memiliki kedalaman 1 meter.
Pihak kepolisian bersama warga kemudian mengevakuasi ketiga jenazah.
Satu korban dibawa ke Puskesmas Nyalindung dan dua lainnya ke RSUD Syamsudin di Kota Sukabumi.
Ketiga jenazah telah dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Kampung Warungwaru.
"Saat ini kami sudah berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Sukabumi dan lokasi kejadian sudah kami pasangi police line," kata AKP Joko. (*)
Sukabumi
Balita Tewas Tenggelam di Kubangan
Polsek Nyalindung
AKP Joko Susanto
RSUD Syamsudin Sukabumi
Puskesmas Nyalindung
Balita tewas
Polres Sukabumi
| Bilqis Sebut Ada Bayi-Bayi Seumuran Dia di Lokasi Penculikan |
|
|---|
| Antusias Umrah Meningkat, Tiket Penerbangan dari Indonesia ke Jeddah Ludes hingga Desember 2025 |
|
|---|
| Terungkap! Warga Sukoharjo Terlibat Penculikan Bocah Makassar, Bilqis Dijual hingga Rp 80 Juta |
|
|---|
| Video CCTV Karyawan Bawa Rp 450 Juta Naik Motor Dibegal di Bekasi, Muhamad Anhar Namanya |
|
|---|
| Kemenham Jateng Dukung DPMPTSP Semarang Susun Raperda Penanaman Modal Berbasis HAM |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ukan-olah-TKP-di-loka.jpg)