Berita Kriminal
Motor yang Dicuri di Blora Kembali Dalam Kondisi Lebih Baik: Spion Sama Tempat Kuncinya Baru
Ekspresi bahagia terpancar dari wajah Sukirawati (41), warga Kelurahan Kedungjenar, Kecamatan Blora, setelah sepeda
Penulis: Lyz | Editor: muh radlis
TRIBUNJATENG.COM, BLORA - Ekspresi bahagia terpancar dari wajah Sukirawati (41), warga Kelurahan Kedungjenar, Kecamatan Blora, setelah sepeda motor kesayangannya yang sempat raib digondol pencuri akhirnya berhasil ditemukan oleh pihak kepolisian.
Peristiwa pencurian itu terjadi pada 21 April 2025 sekitar pukul 05.00 WIB. Saat itu, motor milik Sukirawati diparkir di halaman rumah dalam kondisi tidak dikunci setang, sehingga memudahkan pelaku untuk melancarkan aksinya.
Usai kejadian, Sukirawati segera melaporkan kehilangan tersebut ke aparat kepolisian.
Berbekal laporan itu, tim kepolisian bergerak cepat melakukan penyelidikan.
Hasilnya, para pelaku berhasil diamankan dan motor korban berhasil ditemukan.
Polisi mengungkap bahwa pelaku merupakan bagian dari sindikat pencurian kendaraan bermotor (curanmor) lintas daerah.
Tiga orang tersangka telah diamankan, yakni KS (31), warga Desa Genjahan, Kecamatan Jiken; serta ACM (22) dan MAD (25), keduanya berasal dari Desa Tulungagung, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro.
Tersangka KS berperan sebagai pelaku pencurian.
Sementara tersangka ACM dan MAD, berperan sebagai penadah hasil curian.
Selain meringkus para tersangka, polisi juga berhasil mengamankan motor hasil curian dari tangan pelaku.
Kemudian, secara simbolis motor diserahkan kembali ke korban curanmor di Mapolres Blora, Senin (26/5/2025).
Sukirawati merasa senang motor Vario warna merah tahun 2014 miliknya bisa kembali ke tangannya.
"Alhamdulillah masih utuh. Masih kembali seperti semula.
Nggak ada yang rusak," jelasnya, saat ditemui di sela-sela penyerahan motor di Mapolres Blora, Senin (26/5/2025).
Menariknya ada beberapa bagian motor yang diperbaiki dan diganti oleh pelaku pencurian pada motor milik Sukirawati.
| Tampang Khanifudin Anggota DPRD Kebumen dari PDIP Tipu dan Jual Tanah Milik Kakek 70 Tahun |
|
|---|
| Pelaku Curanmor di Tegal Tak Kapok 3 Masuk Penjara, Curi Motor di Depan Toko Kepergok Warga |
|
|---|
| Anggota DPRD Diduga Terlibat Penipuan Jual Beli Mobil, Berdalih Tak Terima Uangnya |
|
|---|
| Bukan Prestasi, Anggota DPRD dari PAN Ini Malah Koleksi Kasus, dari Narkoba hingga Bakar Mobil Orang |
|
|---|
| Berawal dari Cekcok Musik Bersuara Keras, Mertua dan Menantunya Tewas Ditikam Tetangga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/CURANMOR-Korban-curanmor-Sukirawati-saat-mengambil.jpg)