Tribunjateng Hari ini
PSIS vs Kendal Tornado FC, Laga Penentuan Penguasa Stadion Jatidiri
PSIS Semarang akan menghadapi Kendal Tornado FC di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (7/11/2025).
Penulis: Achiar M Permana | Editor: M Syofri Kurniawan
Di kubu Kendal Tornado, satu nama dipastikan absen, yaitu Kushedya Hari Yudo, yang masih menjalani sanksi absen tiga laga beruntun.
Sanksi itu didapatkan Kushedya, akibat kartu merah langsung pada saat laga melawan Deltras Sidoarjo.
Selebihnya, Keeltjes menyebut semua pemain siap tempur.
"Kami sangat siap. Kondisi pemain yang cedera sudah banyak yang pulih. Insyaallah kami akan menurunkan tim terbaik,” ujar Keeltjes.
Menurutnya, meski PSIS tengah dalam tren negatif, Tornado FC sama sekali tidak ingin meremehkan lawan.
Keeltjes menilai tim berjuluk Mahesa Jenar itu tetap memiliki motivasi dan potensi besar, terlebih sama-sama menggunakan Stadion Jatidiri sebagai kandang.
Sebagai catatan, kedua tim berhasil mengakhiri laga tanpa kekalahan dalam laga sebelumnya.
Kendal Tornado FC menang 2-0, sementara PSIS bermain imbang 1-1 kontra Persela.
Sementara itu, bek kanan tim Laskar Badai Pantura, Bayu Muhammad Fikri, mengaku siap memberikan penampilan terbaik melawan mantan klubnya.
"Saya respek pada PSIS karena pernah bermain di sana (di PSIS—Red). Tapi di lapangan, kami beda warna,” kata eks-pemain pinjaman PSIS dari Persib Bandung itu.
“Saya akan berjuang memberikan yang terbaik dan targetnya tiga poin untuk Tornado," tandasnya. (F Ariel Setiaputra)
Kendal Tornado Vs PSIS Semarang
PSIS Semarang juru kunci
Kendal Tornado FC
tribunjateng.com
m syofri kurniawan
| 106 WNI Ditangkap Otoritas Kamboja, Jaringan Penipuan Online Internasional |
|
|---|
| Satu Hari Dua Deklarasi, Konflik Internal Keraton Solo setelah PB XIII Wafat |
|
|---|
| Purboyo Nyatakan Diri sebagai Raja Keraton Solo Bergelar Pakoe Boewono XIV |
|
|---|
| Toni Lihat Truk Oleng saat Melaju Kencang, Akhirnya Tabrak Mobil Parkir |
|
|---|
| Netizen Anggap Keramaian Blok GM sebagai Aktivitas Kalcer Otomotif Semarang, Dishub Soroti Parkir |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Jateng-Hari-Ini-Jumat-7-November-2025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.