Pemilu 2024

DPC Partai Gerindra Kudus Targetkan Penambahan Kursi DPRD 50 Persen, Gandeng Kades hingga Pengusaha

Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Kudus menargetkan penambahan kursi DPRD 50 persen pada Pileg 2

Penulis: Saiful Ma'sum | Editor: Catur waskito Edy
TRIBUNJATENG/SAIFUL MA'SUM
DPC Partai Gerindra Kudus mendaftarkan 45 bakal Caleg ke KPU dengan target 12 kursi DPRD, Sabtu (13/5/2023). 

TRIBUNJATENG.COM, KUDUS - Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Kudus menargetkan penambahan kursi DPRD 50 persen pada Pileg 2024 mendatang. 

Hal itu diungkapkan Ketua DPC Partai Gerindra Kudus, Sulistyo Utomo usai mendaftarkan 45 bakal Caleg ke Kantor KPU, Sabtu (13/5/2023). 

Sulistyo menjelaskan, penambahan 50 persen artinya kursi yang ditargetkan DPD Partai Gerindra Kudus bertambah dari enam kursi saat ini menjadi sembilan kursi. 

Jumlah ini masih di bawah target PDI Perjuangan 16 kursi, Golkar 12 kursi dan PKB 12 kursi. 

"Kami sudah lalui tahapan pendaftaran bakal caleg, ada 45 Bacaleg yang kami daftarkan. Kuota perempuan sudah memenuhi," terangnya.

Sulistyo menyebut, lima dari enam petahana mendaftar kembali sebagai bakal Caleg dari Gerindra. Sisanya didukung Bacaleg lainnya dari kalangan pengusaha, kades, dan kaum milenial. 

"2024 nanti sudah siap semua berjuang. Targetnya penambahan tiga kursi menjadi sembilan kursi. Terutama dapil yang masih memiliki satu perwakilan, karena target kami minimal dua kursi di tiap dapil," ujarnya.

Pihaknya mengaku siap memenangkan Pileg dan Pilpres 2024 dengan mendukung penuh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai calon presiden. 

"Kami bakal totalitas memenangkan Pileg dan Pilpres 2024. Pesan Ketua Umum Gerindra, yang utama adalah loyalitas dan kerja keras," tegasnya. (Sam)

Baca juga: Tingkatkan Perkembangan Bahasa Anak melalui Permainan Pesan Berantai

Baca juga: Efektivitas Pembelajaran Bentuk Geometri dengan Smart Box pada Anak TK

Baca juga: Penerapan Gaya Kepemimpinan Partisipatif di Era Merdeka Belajar

Baca juga: Duel Sengit, PB Djarum Juara Piala Hariyanto Arbi di Final Polytron Superliga Junior U17

Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved