Berita Blora
Berikut Daftar Agenda dan Lokasi Tahun Baruan di Blora, Ada Sholawatan Hingga Pesta Kembang Api
Untuk menyambut tahun baru 2025, Pemkab Blora saat ini sedang menyiapkan beberapa kegiatan di sejumlah lokasi.
Penulis: M Iqbal Shukri | Editor: deni setiawan
TRIBUNJATENG.COM, BLORA - Hanya tinggal menghitung hari menuju penghujung 2024.
Untuk menyambut tahun baru 2025, Pemkab Blora saat ini sedang menyiapkan beberapa kegiatan.
Menurut Bupati Blora, Arief Rohman, ada beberapa kegiatan yang akan digelar untuk menyambut tahun baru.
Baca juga: Bioskop Platinum Cineplex di MD Mall Blora Resmi Dibuka, Kapasitas 282 Kursi Penonton
Baca juga: Bawaslu Blora Launching Buku Ujung Tombak Pengawasan Pemilu di Bumi Samin
"Kami akan mengadakan beberapa kegiatan untuk menyambut 2025."
"Selain hiburan, kami juga bersinergi dengan Masjid Moeti'ah Blora, ada pengajian," katanya kepada Tribunjateng.com, Senin (23/12/2024).
Lebih lanjut, Arief Rohman menyampaikan, untuk menyambut tahun baru juga digelar sholawatan.
"Ada sholawatan juga di beberapa lokasi."
"Untuk panggung, rencana ada tiga yakni dua di Blora, di area Jalan Pemuda, kemudian satu lagi ada di Cepu."
"Belum lagi yang persembahan dari masyarakat," jelasnya.
Arief Rohman menjelaskan alasan bakal membuat kegiatan di Cepu saat tahun baru, yakni untuk pemerataan.
"Kenapa di Cepu?"
"Kami ingin agar ada pemerataan."
"Jadi nanti ada panggung di Blora dan Cepu saat tahun baru," terangnya.
Saat ditanya terkait apakah akan ada pesta menyalakan kembang api bersama di Malam Tahun Baru, Arief Rohman masih merahasiakannya.
"Tunggu saja kejutannya."
| Waspada ISPA, Dinkesda Blora Minta Warga Segera Periksa Jika Alami Gejala Berikut Ini |
|
|---|
| Anggota DPRD Blora Minta Jembatan Alternatifnya Temuwoh Kembali Dibangun |
|
|---|
| Perubahan Musim Picu Lonjakan Kasus ISPA di Blora, Dinkesda Catat Hampir 9.000 Kasus di Oktober |
|
|---|
| Kepala BPBD Sebut Penyebab Banjir di Blora Karena Hutan Gundul |
|
|---|
| Masuk Puncak Musim Hujan, BPBD Blora Minta Warga Pinggir Aliran Sungai Tingkatkan Siaga Bencana |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Bupati-Blora-Arief-Rohman-saat-ditemui-usai-acara-Grebeg-Gunungan-Sel.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.