Berita Regional
Mengaku Ingin Viral, 2 Pemuda Mabuk Corat-coret Bendera Merah Putih di Kantor Bupati
Pelaku terlihat menurunkan bendera dan mencoretnya dengan cat semprot bertuliskan “RKUHP”.
Penulis: Sof | Editor: M Syofri Kurniawan
“Kurang dari empat jam sejak kami menerima laporan dan memulai penyelidikan intensif, kedua pelaku berhasil kami amankan,” tegas Kombes Pol. I Gede Adhi Mulyawarman.
Saat kejadian, kedua pelaku yang sehari-hari beraktivitas di Denpasar ini kebetulan sedang pulang kampung ke Jembrana.
Mereka ditangkap di rumah masing-masing pada malam hari sekitar pukul 22.00 Wita dan langsung dibawa ke Polda Bali untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Dari hasil pemeriksaan, diketahui bahwa aksi kedua pelaku terinspirasi dari postingan viral tentang RKUHP di media sosial.
Selain itu, mereka juga terdorong sensasi ingin viral dan saat melakukan di bawah pengaruh minuman beralkohol jenis arak sebelum melakukan aksi vandalisme.
Pelaku KAC diketahui tergabung dalam komunitas mural, sedangkan KAK tergabung dalam band punk rock yang kerap menyuarakan kritik melalui musik dan mural.
Ditreskrimum menjelaskan bahwa aksi vandalisme ini dilakukan secara mobile dalam rentang waktu yang sangat singkat pada Selasa malam, 18 November 2025, sekitar pukul 23.00—23.20 Wita.
Mirisnya, aksi vandalisme yang dilakukan oleh kedua pelaku tidak hanya menyasar Bendera Merah Putih.
“Di samping itu, dia juga melaksanakan perbuatan berlanjut, bukan hanya satu tempat melaksanakan vandalisme, tapi ada beberapa TKP lagi yang merupakan fasilitas umum dan juga milik negara dilakukan hal yang sama,” ungkap Kombes Pol. I Gede Adhi Mulyawarman.
Selain Bendera Merah Putih, kedua pelaku juga melakukan vandalisme dengan menuliskan kata “REEFER” di tiga lokasi lain di Jembrana, yaitu di SPBU Ngurah Rai Negara, Pos Satpam Pasar Umum Bahagia Negara, dan Gerbang Gudang Sarana Ternak Jalan Ahmad Yani. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul 2 Pelaku Vandalisme Bendera Merah Putih di Jembrana Dibekuk, Motif Sensasi Pribadi dan Ingin Viral
Baca juga: Vandalisme Provokatif Muncul di Salatiga, Dinding Kota Dicorat-coret dengan Simbol 1312 dan ACAB
| Buruh Saling Bacok saat Pesta Arak di Bedeng Proyek, 1 Tewas dan 2 Diringkus |
|
|---|
| 6 Santri Ditemukan Tewas Tenggelam di Danau Bekas Galian C Dekat Pondok |
|
|---|
| Kesal Ditolak Isi Bensin Tanpa Antre, Oknum Petugas Mitra PLN Sengaja Matikan Gardu dekat SPBU |
|
|---|
| Tampang Selamet, Suami Yang Tega Siram Istri Air Keras Karena Ajakan Berhubungan Ditolak Jam 2 Pagi |
|
|---|
| Motorola Masuk HP Terlaris di Program 11.11 Shopee Big Sale |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251120_Polda-Bali-melakukan-konferensi-pers.jpg)