Kisruh Keraton Surakarta
Pakubuwono XIV Tolak Status Raja Ad Interim, Keraton Solo Masih Tegang Soal Suksesi
inuhun Pakubuwono XIV Purboyo menolak keberadaan jabatan Raja Ad Interim yang saat ini diklaim oleh Maha Menteri KP Panembahan Agung Tedjowulan.
Penulis: Nal | Editor: M Zainal Arifin
Di tengah konflik suksesi ini, Pemerintah Kota Solo menahan pencairan hibah sekitar Rp 200 juta yang seharusnya diterima keraton tahun ini.
Sekda Kota Solo, Budi Murtono, menegaskan pencairan harus diberikan kepada pihak yang jelas dan bertanggung jawab.
“Kita mau berikan kepada siapa? Penerima hibah harus membuat laporan pertanggungjawaban,” ujarnya.
Pemkot masih menganggarkan hibah keraton untuk 2025 dan 2026, namun pencairannya menunggu kesepakatan internal keraton.
Selama ini, hibah diterima langsung oleh Sinuhun Pakubuwono XIII, yang bertindak sebagai penanggung jawab kegiatan budaya keraton.
Baca juga: Tedjowulan: Saya Raja Ad Interim Keraton Solo, yang Lain Belum Sah
Selain dari Pemkot Solo, keraton juga menerima dukungan dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah serta pemerintah pusat.
Budi menegaskan pemerintah tidak akan ikut mencampuri konflik pewarisan tahta.
“Itu masalah internal keraton. Kita hanya menunggu kesepakatan."
"Siapa wakil resmi keraton, kita cairkan ke situ,” tegasnya.
Kisruh internal yang berkepanjangan dikhawatirkan berdampak pada keberlangsungan kegiatan budaya dan pengelolaan keraton.
Pemkot Solo berharap perselisihan antarpihak dapat segera diselesaikan agar keraton tetap menjadi pusat budaya Jawa yang stabil dan terjaga. (Moh Anhar/Tribunsolo)
Keraton Kasunanan Surakarta
Keraton Solo
Pakubuwono XIV Purboyo
Raja Ad Interim
tribunjateng.com
M Zainal Arifin
| Tabel KUR BRI 2025, Lengkap Rp 3 Juta hingga Rp 500 Juta per 24 November 2025 |
|
|---|
| Operasi Pencarian Korban Longsor Situkung Diperpanjang Tiga Hari |
|
|---|
| Daftar Motor dan Mobil Dilarang Isi BBM Pertalite di SPBU Pertamina per 24 November 2025 |
|
|---|
| Gus Yahya Staquf Tolak Mundur dari Jabatan Ketua Umum PBNU |
|
|---|
| Rincian Tarif Listrik Terbaru Senin 24 November 2025 Untuk Semua Golongan Pelanggan PLN |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251115_PB-XIV-Purboyo-di-atas-watu-gilang.jpg)