Berita Pekalongan
Pesantren Ramadan, SMPN 1 Kedungwuni Pekalongan Tumbuhkan Jiwa Sosial Siswa
Bulan ramadan senantiasa menjadi momen istimewa bagi umat islam, tidak terkecuali di SMP Negeri 1
Penulis: Indra Dwi Purnomo | Editor: muh radlis
TRIBUNJATENG.COM, KAJEN - Bulan ramadan senantiasa menjadi momen istimewa bagi umat islam, tidak terkecuali di SMP Negeri 1 Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan.
Di bulan penuh berkah ini, semangat syiar islam dan pembinaan jiwa sosial generasi muda semakin terasa.
Hal ini dikatakan, Kepala Sekolah SMPN 1 Kedungwuni, Khoirul Huda, Rabu (3/4/2024).
"Kegiatan pesantren ramadan ini merupakan, perjalan panjang yang penuh dedikasi dalam mengantarkan peserta didik untuk menumbuhkan keimanan dan ketakwaan, serta memupuk akhlak mulia dan memiliki jiwa sosial yang tinggi."
"Salah satu wujudnya dengan, membagikan 500 paket takjil kepada warga yang melintas di jalan depan SMPN 1 Kedungwuni ini," kata Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Kedungwuni, Khoirul Huda.
Huda mengungkapkan, pesantren ramadan telah mejadi wadah berharga bagi pelajar SMPN1 Kedungwuni untuk mengisi bulan suci dengan kegiatan positif, memperdalam ilmu agama, dan memperkuat karakter diri.
"Tahun ini, pelaksanaan pesantren ramadan mengangkat tema 'Pesantren Ramadan sebagai wasilah, Berbagi itu Indah'."
"Tujuan pesantren ramadan ini, untuk menggali potensi dan bakat mereka melalui beragam projek yang menekankan pada pengembangan kepemimpinan berbasis islam," ungkapnya.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, perbedaan pesantren ramadan tahun 2024 ini dikembangkan dengan pola Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) sesuai dengan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) di sekolah.
| Ribuan PPPK Paruh Waktu Jadi ASN, Wali Kota Pekalongan Aaf Ingatkan Disiplin dan Kinerja Digital |
|
|---|
| Kabupaten Pekalongan Waspada Bencana, Hanya Satu EWS Longsor dan Banjir yang Masih Aktif |
|
|---|
| Didukung UNICEF, Pemkot Pekalongan Perkuat Pendidikan Nonformal untuk Remaja |
|
|---|
| Tragedi Ledakan Gas di Pekalongan: Ayah dan 2 Balita Meninggal Dunia, Ibu Alami Luka Bakar 42 persen |
|
|---|
| 144 Peserta BLK Pekalongan Ikuti Uji Kompetensi Nasional BNSP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Kepala-Sekolah-SMPN-1-Kedungwuni-Khoirul-Huda-saat-me.jpg)