Berita Pati
Berlangsung Alot, Mediasi Sengketa Lahan PT LPI vs Petani Pundenrejo Pati Tidak Temukan Titik Temu
Bupati Pati Sudewo memediasi pihak-pihak yang terlibat dalam sengketa lahan di Desa Pundenrejo, Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati.
Penulis: Mazka Hauzan Naufal | Editor: raka f pujangga
Namun, peluang perdamaian melalui restorative justice tetap terbuka.
"Jika nantinya ada titik temu dan kedua belah pihak saling mencabut laporan, nanti ke depan kita tunggu prosesnya," jelas dia.
Perwakilan Germapun, Muhammad, mengaku belum puas dengan hasil mediasi hari ini.
Sebab, bupati belum bisa memberi keputusan sesuai harapan mereka, yakni agar tanah dikembalikan pada mereka sebagai sumber penghidupan.
Dia berharap, nantinya bisa dilakukan audiensi lagi.
Menurut Muhammad, petani selama ini merasa resah karena pihak LPI terus menakut-nakuti dan mengintimidasi mereka.
Germapun berkomitmen tidak akan mencabut laporan kepolisian terkait kasus perusakan rumah.
"Tidak akan kami cabut laporannya. Proses hukum lanjut terus. Karena mereka sewa preman untuk mengintimidasi kami. Padahal pemerintahan Pak Prabowo sekarang premanisme harus dibasmi, tapi nyatanya di Desa Pundenrejo masih ada premanisme dan saya merasakan sendiri dan jadi korban sendiri," kata dia.
Muhammad menuturkan, tanah yang dipersengketakan saat ini dikuasai LPI.
Padahal, menurutnya, izin Hak Guna Bangunan (HGB) yang sebelumnya dikantongi sudah habis masa berlakunya.
"Mereka mengajukan izin baru, berkasnya juga sudah dikembalikan oleh BPN," kata dia.
Pihak LPI menolak ketika hendak dimintai keterangan oleh wartawan usai mediasi.
Namun, sebelumnya perusahaan pernah memberikan pernyataan terkait persoalan ini.
LPI tidak menampik bahwa pihak merekalah yang merobohkan rumah petani di Desa Pundenrejo, Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati.
Namun, mereka beralasan bahwa tindakan tersebut mereka lakukan karena tanah tempat rumah itu berdiri merupakan milik mereka.
| Ditahan Polda Jateng, Dua Pentolan AMPB Tulis Surat untuk Warga Pati, Ini Isinya |
|
|---|
| Polda Jateng Buka Suara Soal Alasan Dua Pentolan AMPB Botok dan Teguh Jadi Tersangka |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Pentolan AMPB Botok dan Teguh Disebut Jadi Tersangka, Bupati Pati Lolos Pemakzulan |
|
|---|
| Pengacara AMPB Sebut Botok dan Teguh Masih Ditahan Polisi Karena Memblokade Jalur Pantura Pati |
|
|---|
| Alasan 4 Pentolan AMPB Ditangkap usai Bupati Sudewo Lolos Pemakzulan, Bagaimana Kondisi Mereka? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Bupati-Pati-Sudewo-di-Pendopo-Kabupaten-Pati-usai-mediasi-sengketa-tanah.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.