Berita Purbalingga
2.548 Warga Purbalingga Mengalami Gangguan Jiwa, Deteksi Dini dan Empati Jadi Kunci Kesembuhan
Sebanyak 2.548 warga di Kabupaten Purbalingga terdata mengalami gangguan kejiwaan, bahkan tiga kasus terlibat pembunuhan.
Penulis: Farah Anis Rahmawati | Editor: raka f pujangga
"Sehingga, kami berharap, apabila saudara atau anggota keluarga masyarakat ini memang terdeteksi mengarah ke gangguan kejiwaan untuk dapat segera diarahkan ke layanan-layanan tersebut. Bukan dianggap aib atau justru ditutupi," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, telah terjadi tiga kasus pembunuhan yang melibatkan ODGJ. Kasus pertama terjadi di Desa Majatengah, Kecamatan Kemangkon, Minggu (21/9/2025). Dalam kasus ini seorang ayah berinisial AP (47), dibunuh oleh anak kandungnya sendiri berinisial K (19). Pelaku diduga merupakan ODGJ dan sedang dalam perawatan atau terapi kejiwaan.
Baca juga: Dinkes Kudus Temukan 1.250 Kasus Gejala Gangguan Kejiwaan via Cek Kesehatan Gratis
Kasus kedua terjadi di Desa Baleraksa, Kecamatan Karangmoncol, pada Rabu (1/10/2025). Dalam kasus ini. dua orang tewas dan dua lainnya terluka akibat perbuatan pelaku.
Pelaku MA (27) diketahui berencana untuk menyerang kedua tetangganya yang sering membully, karena proses pengobatan kejiwaan yang sedang dilakukannya. Namun, sayangnya saat berusaha menyerang kedua tetangganya, paman dan bibinya justru menjadi korban kemarahannya, dan keduanya pun meninggal dunia karena dibacok.
Sedangkan kasus ketiga, terjadi di Desa Siwarak, Kecamatan Karangreja pada Kamis (6/11/2025). Dalam kasus ini, seorang pria berinisial S (46) membunuh ayah kandungnya sendiri D (80). Pelaku diduga merupakan ODGJ dan mengalami skizofrenia kronis. (*)
| Bermodal Kunci Letter T, Dua Pencuri Motor Purbalingga Beraksi di 25 Lokasi, Modusnya Selalu Subuh |
|
|---|
| Jembatan Kalibugel Yang Ambruk di Purbalingga, Ternyata Sudah Berusia 52 Tahun |
|
|---|
| Pelunasan Biaya Haji 2026 di Purbalingga Masih Tunggu Regulasi, Diperkirakan Mulai 19 November 2025 |
|
|---|
| Harga Sayur di Purbalingga Naik Dua Kali Lipat, Pedagang dan Pembeli Mengeluh |
|
|---|
| Darurat Masalah Kejiwaan di Purbalingga, 3 Kali Kasus Pembuhan Melibatkan ODGJ |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20251112_Kepala-Dinas-Kesehatan-Purbalingga-Jusi-Febrianto_1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.